Search

Arsenal Butuh Pemain Baru di Januari Ini

INILAHCOM, London - Pelatih Arsenal, Unai Emery, mengakui bahwa klub perlu mendatangkan beberapa pemain baru di jendela transfer Januari ini, setelah kehilangan beberapa pemain kunci.

Terbaru, Arsenal harus kehilangan Hector Bellerin selama sembilan bulan, karena mengalami cedera ligamen lutut setelah kemenangan 2-0 atas Chelsea di Liga Premier Inggris pekan lalu.

Sebelumnya The Gunners telah kehilangan dua pemain kunci mereka, yakni Danny Welbeck dan Rob Holding, karena cedera. Kedua pemain tersebut juga akan melewatkan sisa musim 2018-19 ini.

Dengan hanya delapan hari tersisa untuk melakuan transfer di Januari ini, Emery mengatakan bahwa dia ingin klub mendatangkan beberapa pemain baru untuk menopang pasukannya saat ini.

"Klub terus bekerja untuk transfer. Memang sulit untuk mendatangkan pemain, tetapi kami memerlukan pemain baru untuk membantu kami setelah Rob Holding, Welbeck dan Bellerin mengalami cedera," kata Emery dikutip dari Goal.

"Idenya adalah pertama untuk menemukan pemain yang berkualitas yang dapat membantu kami. Kita membutuhkan pemain baru, jika memang bisa mendatangkan pemain, kami butuh pemain sayap untuk kanan atau kiri dan juga beberapa pemain di bek tengah," pungkasnya.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Arsenal Butuh Pemain Baru di Januari Ini : http://bit.ly/2CFa6j8

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Arsenal Butuh Pemain Baru di Januari Ini"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.