INILAHCOM, Surabaya - Persija Jakarta punya modal bagus menghadapi Persebaya di Stadion Gelora Bung Tom, Minggu (4/11/2018) sore WIB. Macan Kemayoran tak pernah kalah dalam empat laga terakhir.
Sepanjang Oktober, Persija menyapu bersih laga Liga 1 dengan empat kemenangan dan dua di antaranya pertandingan tandang.
Pelatih Persija, Stefano 'Teco' Cugurra berharap anak asuhnya bisa menjaga konsistensi permainan melawan Persebaya. Di laga nanti, Persija tak bisa diperkuat Andritany Ardhiyasa dan Riko Simanjuntak yang dipanggil Timnas Indonesia. Sementara Ismed Sofyan mengalami cedera.
"Tim punya modal konsisten saat ini apalagi tim tidak berpengaruh meski ada beberapa pemain absen. Ditambah persiapan kami oke, kami keras di latihan serta punya konsentrasi di latihan pasti di pertandingan lebih siap," kata Teco, di laman resmi Persija.
Di laga nanti, Persebaya akan diduukung penuh puluhan ribu suporter. Sementara fans Persija tak diperbolehkan datang langsung ke stadion. Bagi Teco, itu bukan menjadi kendala besar.
"Tapi Kami tetap siap karena kami terbiasa bermain suasana dengan tekanan suporter lawan mengingat kami beberapa kali bermain di tempat netral sehingga membuat pemain siap," tambahnya.
"Tidak hanya itu, bermain di kompetisi AFC membuat menambah pengalaman pemain tersendiri bagi pemain. Yang penting saya harapkan. Mudah-mudahan waktu selesai pertandingan semua bisa pulang dengan aman. Semua pemain, pelatih, wartawan maupun suporter semua bisa pulang ke rumah aman," tandasnya.
Baca Kelanjutan Modal Bagus Persija Hadapi Persebaya : https://ift.tt/2JAuzITBagikan Berita Ini
0 Response to "Modal Bagus Persija Hadapi Persebaya"
Posting Komentar