
INILAHCOM, Dubai - Paul Pogba bertemu dengan Lionel Messi di Dubai. Pertemuan itu memunculkan spekulasi gelandang Manchester United itu benar-benar akan pindah ke Barcelona musim depan.
Pogba tak masuk dalam skuad Prancis yang tampil di UEFA Nations League karena cedera. Les Bleus dikalahkan Belanda 0-2, Sabtu (17/11/2018) dini hari WIB.
Mantan pemain Juventus itu memanfaatkan jeda internasional terbang ke Dubai. Tak sengaja, pemain berusia 25 tahun itu bertemu Messi di Salt Bae, restoran steak Turki. Dalam foto yang beredar di media sosial, tampak Pogba bicara serius dengan pemain asal Argentina tersebut.
Beredarnya foto tersebut membuat fans MU cemas, karena Pogba kerap dikaitkan dengan Barcelona setelah hubungannya dengan Jose Mourinho tak akur. Kabarnya Barcelona siap menggelontorkan dana 100 juta Poundsterling untuk Pogba.
Pogba berpeluang tampil lagi di lapangan hijau usai jeda internasional saat MU menghadapi Crystal Palace.
Sumber: Mirror
Baca Kelanjutan Jumpa Messi di Dubai, Pogba Bicara Kans ke Barca? : https://ift.tt/2DKMBrQBagikan Berita Ini
0 Response to "Jumpa Messi di Dubai, Pogba Bicara Kans ke Barca?"
Posting Komentar