Search

Barcelona Pernah Tolak Kylian Mbappe

INILAHCOM, Paris - Mantan agen Kylian Mbappe, Josep Maria Minguella, mengatakan ia sempat menawarkan kliennya ke Barcelona namun mereka memutuskan untuk menutup negosiasi sebelum dimulai.

Menurut sebuah laporan di media Spanyol, bintang Paris Saint-Germain itu sudah dalam perjalanan ke Barcelona di jendela transfer musim panas ini, namun pihak Barca enggan menerima penawaran yang diajukan.

Hal tersebut juga dibenarkan oleh agen Mbappe saat itu, Josep Maria Minguella, ia mengatakan sudah datang ke Barcelona untuk menawarkan Mbappe namun Barca enggan untuk bernegosiasi.

"Pada tanggal 5 Agustus, saya menawarkan Mbappe ke Barcelona. Namun dia diabaikan dan sekarang saya pikir kesalahan ini akan menghantui Barca 10 tahun ke depan. Kylian ingin bermain dengan Messi," kata Josep Maria Minguella dikutip dari Calciomercato.

Musim 2018-19 ini Mbappe tampil impresif bersama PSG, pemain berusia 19 tahun itu berhasil mencetak 13 gol dari 13 pertandingan di semua kompetisi dan menyumbang tujuh assist untuk Les Parisiens.

Di musim sebelumnya Mbappe berhasil membawa PSG meraih tiga gelar juara di liga domestik dan ia juga membantu timnas Prancis memenangkan Piala Dunia 2018 yang diselenggarakan di Rusia.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Barcelona Pernah Tolak Kylian Mbappe : https://ift.tt/2QJHwmq

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Barcelona Pernah Tolak Kylian Mbappe"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.