Search

Jumpa Kosta Rika Jadi Ujian Lini Depan Brasil

INILAHCOM, Saint-Petersburg - Brasil bakal melakoni laga krusial jumpa Kosta Rika. Laga ini akan jadi ujian bagi performa lini serang Selecao.

Brasil akan berupaya meraih kemenangan perdana mereka di Piala Dunia 2018 saat menghadapi Kosta Rika di laga kedua Grup E di Saint-Petersburg Stadium, Jumat (22/6/2018) malam nanti.

Tim Samba gagal meraih poin penuh di laga pembuka setelah ditahan imbang Swiss 1-1. Sedangkan Kosta Rika menyerah 0-1 dari Serbia. Artinya, hasil akhir laga ini akan sangat berpengaruh pada peluang kedua tim untuk melaju ke fase selanjutnya.

Brasil yang dihuni pemain-pemain berlabel bintang seperti Neymar, Philippe Coutinho, Gabriel Jesus dan Marcelo, tentu lebih diunggulkan dari Kosta Rika, ditambah lagi dari lima pertemuan terakhir Selecao selalu menang dari lawannya itu.

Bila menilik performa Brasil di laga perdana, Tite menaruh perhatian lebih pada performa lini serang timnya. Saat jumpa Swiss, Neymar dan kawan-kawan unggul penguasaan bola sampai 54 persen dan bisa melepaskan 15 attempts.

Tetapi, efektifitas serangan menjadi permasalahnnya. Mereka hanya bisa mengarahkan empat shots on goal dimana cuma satu yang berujung gol. Itupun dari sepakan jarak jauh Philippe Coutinho.

"Kami harus lebih efektif dan mengubah peluang menjadi gol. Di sisi pertahanan, kami bermain bail dan bisa mengendalikan permainan mereka (Swiss). Kami tidak membiarkan banyak kesempatan," ujar Tite dalam jumpa pers.

Tite sudah mengevaluasi performa timnya di laga perdana, dia memastikan anak asuhnya, siapapun yang bermain, turun dengan motivasi tinggi memperbaiki performa dan hasil sebelumnya.

"Ada keinginan kuat di dalam diri pemain dan juga pelatih yang juga manusia biasa. Semua anggota tim punya perasaan yang lebih baik dalam apa yang diharapkan dan mencari gol," dia memungkasi.

Sumber: FIFA

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Jumpa Kosta Rika Jadi Ujian Lini Depan Brasil : https://ift.tt/2MfSAFg

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Jumpa Kosta Rika Jadi Ujian Lini Depan Brasil"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.