Search

Eriksen Cocok Main di Barca atau Madrid

INILAHCOM, Copenhagen - Mantan pelatih timnas Denmark, Morten Olsen, mengakui kualitas Christian Eriksen sebagai pemain top. Dia menilai Eriksen sudah pantas bermain di klub besar Eropa seperti Barcelona dan Real Madrid.

Sejak didatangkan dari Ajax Amsterdam pada 2013 lalu, Eriksen perlahan namun pasti menjadi salah satu pemain bintang dan motor permainan Tottenham Hotspur.

selama lima musim yang sudah dilalui, ia menjelma menjadi salah satu playmaker kreatif terbaik Liga Premier Inggris. Di musim lalu 2017-18, gelandang 24tahun tampil apik bersama Spurs dengan mencetak 14 gol dan 11 assists dari 47 penampilan di semua kompetisi.

Kecemerlangan Eriksen juga berlanjut di level timnas. Dari 80 penampilan berseragam Denmark, ia sudah mencatatkan 23 gol.

Di jendela transfer musim panas ini, nama Eriksen mulai dihubung-hubungkan dengan dua klub besar Eropa, Barcelona dan Real Madrid. Menurut Olsen, Eriksen cocok bermain di klub elit benua biru.

"Dia sudah menjadi pemain top dan dia siap untuk tim seperti Barcelona atau Real Madrid. Dan, untuk tim nasional Denmark, dia sangat penting," kata Olsen dikutip dari Goal.

Namun demikian, Olsen mengapresiasi keputusan Eriksen yang justru memperpanjang kontrak bersama The Lily White bulan lalu. Kesempatan bermain lebih penting ketimbang gengsi bergabung dengan klub yang lebih besar.

"Saya pikir dia memilih dengan sangat baik dengan menandatangani kontrak dengan Tottenham. Dia tumbuh, dan dia juga lebih baik di tim nasional karena bermain setiap minggu dan dia terbiasa bermain melawan pemain terbaik dan top. Dan dia adalah manusia yang luar biasa, sangat ambisius," ia menambahkan.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Eriksen Cocok Main di Barca atau Madrid : https://ift.tt/2KmtLam

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Eriksen Cocok Main di Barca atau Madrid"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.