INILAHCOM, Barcelona - Jasper Cillessen jarang mendapat kesempatan bermain reguler di skuad utama Barcelona. Kendati demikian, ia tak punya rencana untuk meninggalkan El Barca.
Cillessen bergabung dengan Barca dari Ajax Amsterdam di awal musim 2016-17. Di musim perdana, ia hanya 10 kali tampil di semua kompetisi delapan diantarnya di ajang Liga Champions Eropa.
Memasuki musim kedua di Nou Camp, Cillessen masih menjadi ban serep Marc-Andre Ter Stegen di bawah gawang Los Blaugrana. Pelatih Ernesto Valverde baru 10 kali memberi kesempatan kepada kiper asal Belanda itu bermain.
Tak mendapat menit bermain yang cukup, Cillessen tidak berpikir untuk angkat kaki dari Barca. Ia hanya menuntut agar pelatih bisa memberinya kesempatan bermain lebih sering.
"Saya mencintai klub ini tetapi saya adalah seorang profesional dan saya ingin bermain lebih dari 10 pertandingan setiap musim, sesederhana itu," kata kiper 29 tahun kepada Football-Espana.
"Manajemen sudah tahu situasi saya, tetapi saya juga membaca bahwa mereka tidak ingin saya hengkang dan mereka senang dengan permainan saya."
"Saya bukan tipe pemain yang ingin berseteru dengan klub. Saya sudah berada di sini, di Barcelona, selama dua musim dan sekaranh saya akan melanjutkannya," ia memungkasi.
Baca Kelanjutan Jarang Main Cillessen Tak Bepikir Tinggalkan Barca : https://ift.tt/2HW7UoLBagikan Berita Ini
0 Response to "Jarang Main Cillessen Tak Bepikir Tinggalkan Barca"
Posting Komentar