INILAHCOM, Madrid - Real Madrid dan Barcelona akan memainkan laga El Clasico terakhir musim ini. Meski sudah tidak menentukan gelar juara La Liga, Real Madrid tetap menyikapinya dengan target kemenangan.
Barcelona datang ke Santiago Bernabeu, Senin (7/5/2018) dini hari WIB, sebagai juara La Liga 2017-18. Mereka memastikannya usai mengalahkan Deportivo La Coruna 4-2 pekan sebelumnya.
Sedangkan Madrid masih berada di peringkat tiga dengan nilai 71 dari 34 pertandingan. Berapapun hasil akhir laga tersebut sudah tidak mempengaruhi dalam perburuan gelar juara liga musim ini.
Kendati demikian, Zinedine Zidane tak mau menganggap duel El Clasico kali ini hanya sekedar pelengkap jadwal liga semusim. Ia menegaskan timnya sangat termotivasi meraih kemenangan.
"Hasil tidak akan mengubah klasemen liga, tetapi kami harus tetap memainkan penampilan bagus dan melakukan segalanya untuk mencoba memenangkannya," kata juru taktik asal Prancis.
Performa Madrid kurang bagus di La Liga musim ini, tetapi mereka justru tampil luar biasa di Liga Champions Eropa. Los Blancos melaju ke final untuk ketiga kalinuya secara beruntun. Zidane meyakini capaian tersebut menjadi modal bagus jelang El Clasico.
"Ada tensi positif di dalam kamp latihan dan kami menghadapi pertandingan dengan hasil bagus (final Liga Champions). Kami dalam kondisi bagus dan juga sudah beristirahat setelah pertandingan Liga Champions Eropa. Kami siap untuk pertandingan besok," lanjut Zidane.
Lebih lanjut, Zidane menegaskan sikap ia dan timnya yang tidak berencana memberikan guard of honour kepada Barca jelang kickoff El Clasico.
"Mereka tidak memberikan kami guard of honour, dengan semua rasa hormat saya, kami tidak akan melakukannya kepada mereka karena mereka juga tidak memberikan kami hal serupa."
"Kami harus menghormati apa yang Barcelona sudah lakukan, mereka sudah memenangkan La Liga, seperti selalu saya katakan, melawan Barca adalah hal paling sulit dilakukan," ia memungkasi.
Di El Clasico pertama musim ini, Barcelona mampu mengalahkan Real Madrid 2-0 di Nou Camp.
Sumber: Real Madrid
Baca Kelanjutan El Clasico Tak Menentukan, Madrid Tetap Antusias : https://ift.tt/2KHEooOBagikan Berita Ini
0 Response to "El Clasico Tak Menentukan, Madrid Tetap Antusias"
Posting Komentar