Search

Mourinho Balik Sindir Conte

INILAHCOM, Manchester - Pelatih Manchester United, Jose Mourinho merespons sindiran yang dilontarkan Antonio Conte. Kini, Mourinho balik menyindir pelatih Chelsea itu.

Mourinho menyebut pelatih-pelatih yang berlebihan dalam melakukan selebrasi kemenangan atau saat mencetak gol di pinggir lapangan sebagai badut.

Conte merespons komentar tersebut dengan mengatakan Mourinho sudah pikun, karena pelatih asal Portugal itu dinilai Conte selalu melakukan selebrasi berlebihan di pinggir lapangan.

[Baca juga: Conte Sebut Mourinho Sudah Pikun]

Usai membawa MU lolos ke putaran empat Piala FA dengan mengalahkan Derby County 2-0, Mourinho balik menyindir Conte.

"Saya tak butuh pelatih Chelsea mengatakan saya melakukan kesalahan di masa lalu atau di masa depan. Yang ingin saya katakan adalah, saya takkan pernah dihukum karena kasus pengaturan skor," ujar Mourinho, dikutip dari Football Italia.

Conte memang pernah dihukum selama empat bulan terkait kasus pengaturan skor di 2012. Saat itu Conte melatih tim Seri B, Siena di musim 2010-11. Conte memang tak terlibat langsung pengaturan skor, tapi dia tak melaporkan adanya praktik pengaturan skor.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Mourinho Balik Sindir Conte : http://ift.tt/2CVE6qF

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Mourinho Balik Sindir Conte"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.