Search

Radovic Cukup Puas Lihat Performa Pemain Baru

INILAHCOM, Bandung - Pelatih Persib Bandung, Miljan Radovic, menyebut penampilan para pemain baru cukup baik usai ditahan imbang Persiwa Wamena. Ia optimistis pemainnya bisa terus berkembang di kemudian hari.

Persib gagal menaklukan Persiwa Wamena dalam pertandingan Leg I babak 32 besar Piala Indonesia di Stadion Wijayakusuma, Cilacap, Minggu (27/1/2019) kemarin. Maung Bandung harus puas bermain imbang tanpa gol melawan tim Liga 3 itu.

Dalam laga tersebut Radovic menurunkan sejumlah penggawa barunya seperti Shrdan Lopicic, Esteban Vizacarra, Frets Butuan dan Wildan Ramdani. Walaupun gagal meraih kemenangan, Radovic cukup puas melihat performa para penggawa anyarnya.

"Untuk penampilan pemain baru, saya sudah bicara semua cukup bagus, ada beberapa hal yang memang perlu diperbaiki. Tapi ini sepakbola itu normal," kata Radovic.

Lebih lanjut, Radovic menyebut para pemain barunya itu masih butuh waktu untuk beradaptasi agar bisa menyatu dengan para pemain lama.

"Karena ini sepak bola, kita butuh proses. Nanti ada waktunya mereka akan bermain lebih bagus lagi," pungkasnya.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Radovic Cukup Puas Lihat Performa Pemain Baru : http://bit.ly/2G3wOVE

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Radovic Cukup Puas Lihat Performa Pemain Baru"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.