Search

Arsenal Tumbangkan Chelsea 2-0

INILAHCOM, London - Arsenal berhasil meraih kemenangan dengan skor 2-0 saat menjamu Chelsea, pada lanjutan pekan ke-23 Liga Premier Inggris.

Bertanding di Emirates Stadium, Minggu (20/1/2019) dini hari WIB, Arsenal langsung mengancam gawang Chelsea di saat laga baru berjalan empat menit.

Pierre-Emerick Aubameyang menciptakan peluang pertama tuan rumah, meneruskan umpan dari Alexandre Lacazette. Namun sepakan Aubameyang belum mengarah ke gawang Chelsea.

Menit ke-8 giliran Sokratis Papastathopoulos yang mengancam Chelsea lewat tandukannya. Namun, sundulan pemain Sokratis hanya melebar di sisi gawang Kepa Arrizabalaga.

Chelsea langsung merespon serangan yang dilancarkan Arsenal. Menit ke-10 Eden Hazard mencoba peruntungannya dengan melepaskan tendangan voli, namun bolanya masih melebar di sisi gawang Bernd Leno.

Gol yang ditunggu-tunggu tuan rumah akhir datang. Menit ke-14 Alexandre Lacazette mencetak gol untuk Arsenal setelah menyelesaikan umpan Hector Bellerin. Dari sudut sempit, Lacazette melepas tembakan yang tidak bisa dihalau Arrizabalaga.

Tim tamu hampis menyamakan kedudukan di laga memasuki menit ke-24, namun sepakan yang dilepaskan Jorginho masih melambung di atas mistar gawang Arsenal.

Alih-alih menyamakan kedudukan, Chelsea malah kembali kebobolan. Menit ke-39 Laurent Koscielny berhasil menyambar umpan silang Sokratis dan memasukan bola ke sudut atas gawang Chelsea. Skor 2-0 bertahan hingga turun minum.

Babak kedua Chelsea mencoba mengambil alih jalannya pertandingan untuk mengejar ketertinggalan mereka. Menit ke-53 The Blues mendapatkan peluang mencetak gol, tetapi sepakan Willian mampu digagalkan pemain belakang Arsenal.

Menit ke-61 Willian kembali mencoba peruntungannya, namun lagi-lagi bola hasil tembakannya masih mampu dihalau oleh lini belakang tuan rumah.

Di babak kedua ini Chelsea lebih mendominasi pertandingan, mereka terus mengurung pertahanan Arsenal. Menit ke-77 Chelsea kembali mengancam gawang Arsenal, namun sepakan yang dilepaskan Eden Hazard belum mengarah ke gawang.

Hanya berselang lima menit, giliran Marcos Alonso yang menebar ancaman ke gawang Arsenal. Lagi-lagi usaha yang dilakukan pemain Chelsea mentah di lini pertahanan tuan rumah.

Arsenal akhirnya keluar dari tekanan, berawal dari skema serangan balik. Mohamed Elneny melepaskan sepakan keras, tetapi bolanya masih melebar di sisi gawang Chelsea.

Hingga wasit meniupkan peluit panjang akhir pertandingan, tidak ada lagi gol yang terjadi. Skor 2-0 pun bertahan hingga laga usai.

Dengan kemenangan ini Arsenal kembali mengambil posisi mereka di peringkat lima dari Manchester United. Arsenal berada di posisi kelima dengan 44 poin, sedangkan Chelsea di posisi keempat dengan 47 poin.

Susunan pemain:
Arsenal:
Bernd Leno; Hector Bellerin, Sokratis Papastathopoulos, Laurent Koscielny, Sead Kolasinac; Granit Xhaka; Lucas Torreira, Matteo Guendouzi; Aaron Ramsey; Pierre-Emerick Aubameyang, Alexandre Lacazette

Chelsea: Kepa Arrizabalaga; Cesar Azpilicueta, Antonio Ruediger, David Luiz, Marcos Alonso; Jorginho, N'Golo Kante, Mateo Kovacic; Willian, Pedro, Eden Hazard

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Arsenal Tumbangkan Chelsea 2-0 : http://bit.ly/2U8tbl9

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Arsenal Tumbangkan Chelsea 2-0"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.