INILAHCOM, Catalunya - Pelatih Barcelona, Ernesto Valverde, mengatakan keputusan mencoret nama Ousmane Dembele untuk laga melawan Real Betis bulan lantaran hukuman, namun karena itu adalah sebuah rotasi pemain.
Dembele tidak masuk dalam skuad Barca untuk menghadapi Real Betis dalam lanjutan pekan ke-12 La Liga, Minggu (11/11) malam WIB. Hal ini tersebut diyakini karena tindakan indisipliner yang dilakukan oleh pemain berusia 21 tahun itu.
Pemain internasional Prancis itu dilaporkan terlambat satu setengah jam mengikuti sesi latihan tengah pekan ini karena pergi ke sesuatu tempat, ia pun disinyalir dijatuhi hukuman oleh Barca.
Namun, Valverde membantah tentang kabar hukuman untuk Dembele. Pelatih berusia 54 tahun merasa jika keputusan tidak memasukkan Dembele dalam skuad karena ingin merotasi pemain.
"Satu-satunya hal yang kami harapkan adalah dia menunjukkan bakatnya setiap hari," kata Valverde dikutip dari Football Espana.
"Dia pemain hebat dan kami berharap bisa melihat yang terbaik darinya. Saya mencoba melakukan yang terbaik untuk tim dan klub saya. Seseorang mungkin memainkan satu permainan dan kemudian orang lain yang berikutnya," ujarnya.
"Masalah internal tetap internal. Saya membuat penilaian untuk kebaikan tim dan saya mempertimbangkan semuanya saat membuatnya," tambahnya.
"Kami ingin membantu semua pemain kami meningkat. Semua orang di skuad bisa menjadi starter, bahkan tidak bermain sama sekali, mereka harus siap," pungkasnya menutup.
Baca Kelanjutan Valverde Bantah Hukum Ousmane Dembele : https://ift.tt/2DgblaDBagikan Berita Ini
0 Response to "Valverde Bantah Hukum Ousmane Dembele"
Posting Komentar