Search

Guardiola Bisa Ulangi Sukses Barca di Man City

INILAHCOM, Jakarta - Mantan gelandang Barcelona, Xavi Hernandez, meyakini Pep Guardiola bakal sukses besar di Manchester City, bukan tak mungkin bisa mengulang sukses saat masih menangani Barca.

Guardiola resmi menjabat pelatih baru Manchester City di awal musim 2016-17. Dengan pengalaman sukses bersama Barca dan Bayern Munchen, Guardiola tahu benar ekspektasi besar yang bakal dihadapi.

Gagal mempersembahkan satupun gelar juara di musim perdana, pelatih 47 tahun menebusnya dengan dua gelar juara di musim 2017-18 antara lain trofi Liga Premier Inggris dan Piala Liga Inggris.

Sayangnya, ia masih belum mampu membawa The Citizens melaju jauh di Liga Champions Eropa. Langkah mereka terhenti di babak perempatfinal setelah kalah agregat 5-1 dari Liverpool musim kemarin.

Musim ini, City masih difavoritkan banyak pihak kembali menjuarai Liga Inggris. Ketatnya persaingan di liga diyakini memberikan banyak pelajaran bagi Guardiola.

Xavi meyakini Guardiola dan City masih bisa berkembang lebih baik lagi bahkan tak menutup kemungkinan bisa menyamai catatan sukses Barcelona.

"Pep (Guardiola) akan terus membuat Manchester City semakin berkembang. Setiap orang terkesan dengan bagaimana mereka memenangi liga musim lalu, tetapi masih ada yang lainnya," kata Xavi dikutip dari FFT.

"Ia telah membangun sesuatu hal di Barcelona yang akan selalu diingat dalam sejarah sepakbola. Dia bisa melakukannya juga di Manchester (City)," ia menambahkan.

Selain gelar juara liga, Guardiola tentu masih penasaran dengan trofi kompetisi Eropa. Ia terakhir kali merasakannya bersama Barca pada 2011 lalu. Saat menangani Munchen, pencapaian terbaiknya sampai semifinal.

"Dia selalu ingin terus berkembang, selalu ingin menjadi tim yang lebih baik. Target selanjutnya mungkin Liga Champions Eropa dan di bawah asuhannya saya pikir City bisa melakukannya," tutup Xavi yang kini bermain di klub Qatar, Al Sadd.

Selama 11 musim menangai Barca, Guardiola mampu mempersembahkan 11 trofi juara diantaranya La Liga (3), Piala Raja Spanyol (2), Piala Super Spanyol (3), Liga Champions Eropa (2), Piala Super Eropa (2), dan Piala Dunia Antarklub (2).

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Guardiola Bisa Ulangi Sukses Barca di Man City : https://ift.tt/2QiYTxs

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Guardiola Bisa Ulangi Sukses Barca di Man City"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.