Search

Dybala Tak Pedulikan Rumor Tentang Dirinya

INILAHCOM, Turin - Penyerang Juventus, Paulo Dybala, mengatakan tidak terganggung dengan rumor transfer dirinya. Ia memastikan sangat senang di Turin dan akan fokus pada tujuan utama klub musim ini.

Dybala telah dikaitkan dengan klub-klub besar Eropa, Bayern Munchen dan Barcelona, di bursa transfer musim panas 2018 ini. Selain itu ia diisukan akan segera hengkang setelah Juve mendatangkan Cristiano Ronaldo awal musim ini.

Sejauh ini Dybala telah membantu klubnya menjadi yang tak terkalahkan hingga pekan ke-12 Serie A Italia, dan memuncaki klasemen sementara dengan mengoleksi 34 poin dari 11 kemenangan sekali hasil imbang.

Menanggapi kabar tersebut, La Joya menegaskan dirinya sangat senang bermain di Juve dan tidak mempedulikan isu transfer yang terus menerpanya hingga saat ini.

"Saya sangat senang bermain untuk Juventus," kata Dybala dikutip dari Football Italia.

"Kami memiliki tujuan besar dan itulah yang saya fokuskan. Bursa transfer sama sekali bukan masalah bagi saya," pungkasnya menutup.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Dybala Tak Pedulikan Rumor Tentang Dirinya : https://ift.tt/2R1HarL

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Dybala Tak Pedulikan Rumor Tentang Dirinya"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.