INILAHCOM, Paris - Pelatih Prancis, Didier Deschamps tak memasukkan Anthony Martial dan Alexandre Lacazette ke dalam skuad Les Bleus untuk Piala Dunia 2018. Apa alasannya?
Deschamps sudah merilis 23 pemain untuk Piala Dunia 2018. Tidak ada nama Lacazette dan Martial dalam skuad.
Jika dilihat dari performa, Lacazette sebenarnya tampil apik di beberapa laga terakhir bersama Arsenal. Untuk kasus Martial, dia memang kalah bersaing di Manchester United sejak kedatangan Alexis Sanchez pada Januari lalu.
"Mereka (Lacazette dan Martial) tampil bagus saat bermain imbang 2-2 melawan Jerman pada laga persahabatan. Tapi tetap saja itu hanya partai persahabatan, meskipun lawannya Jerman," kata Deschamps, dikutip dari Manchester Evening News.
"Saya pernah menggunakan mereka dalam beberapa situasi berbeda, sebagai starter dan pemain pengganti. Saya melakukan analisis komplet berdasarkan apa yang mereka tunjukkan dan peran yang bisa mereka lakukan di Piala Dunia," tambahnya.
"Lacazette cedera pada Maret, sementara Martial sudah kembali. Ada banyak kompetisi di lini depan. Saya lebih mempertimbangkan Olivier Giroud, Kylian Mbappe, Antonine Griezmann, dan Nabil Fekir," tandasnya.
Baca Kelanjutan Alasan Deschamps Tak Bawa Martial dan Lacazette : https://ift.tt/2INEwEXBagikan Berita Ini
0 Response to "Alasan Deschamps Tak Bawa Martial dan Lacazette"
Posting Komentar