INILAHCOM, Liverpool - Bek Liverpool, Andrew Robertson ragu Manchester City akan tersandung. Menurut Robertson, dia dan rekan-rekannya sudah berjuang keras demi trofi Liga Primer Inggris.
Liverpool dan City masih terus bersaing untuk memperebutkan trofi Liga Primer Inggris. Saat ini Si Merah berada di puncak klasemen dengan mengemas 94 poin usai mengalahkan Newcastle United 3-2, Sabtu (4/5/2019) di St James' Park.
Tim asuhan Jurgen Klopp unggul dua poin atas City, yang baru akan bermain Selasa (7/5/2019) dini hari WIB menjamu Leicester City di Etihad Stadium. Dengan menyisakan satu laga lagi, Liverpool maksimal bisa mengemas 97 poin, sementara City masih akan melakoni dua pertandingan lagi dan maksimal mengantongi 98 poin.
Liverpool berpeluang mencatatkan sejarah baru di Liga Primer Inggris andai mampu memenangkan laga terakhir, mengumpulkan 97 poin, tapi gagal juara Liga Primer Inggris. Belum pernah ada tim gagal juara ketika mengemas 97 poin.
"Tekanan ada di kedua tim, persaingan musim ini sangat luar biasa. Kami tahu saat ini hanya bisa berusaha membawa persaingan hingga pekan terakhir dan kami bisa melakukannya," ujar Robertson, dikutip dari Sky Sports.
"Jika kami mendapat 97 poin dan tidak menjuarai liga, tentu saja kami kecewa, tapi tak bisa melakukan apa-apa lagi. Kami bersaing dengan tim berkelas, tapi saya yakin City akan mengatakan hal yang sama tentang kami," katanya.
"Kami memberikan City tekanan, tapi mereka punya delapan hari untuk mempersiapkan laga melawan Leicester. Jadi, saya rasa mereka sudah siap. Kami tak melihat adanya kans mereka tersandung, tapi kami boleh selalu berharap," tandasnya.
Baca Kelanjutan Liverpool Tak Yakin City Akan Tersandung : http://bit.ly/2WpRk8jBagikan Berita Ini
0 Response to "Liverpool Tak Yakin City Akan Tersandung"
Posting Komentar