INILAHCOM, Amsterdam - Matthijs de Ligt masih ragu pindah ke Barcelona. Ia meminta kepastian bermain reguler jika jadi bagian Los Blaugrana musim depan.
De Ligt masih belum membuat keputusan mengenai masa depannya menyusul banyaknya klub besar Eropa yang tertarik. Barcelona dan Manchester United dikabarkan menjadi dua tim yang serius mengejar bek asal Belanda itu.
Akan tetapi, kedua tim masih belum memperlihatkan pergerakan signifikan. Barca disebut tak bisa menyamai tawaran yang diberikan MU, karena itu mereka masih melihat dan menunggu situasi terbaru.
Sedangkan, United juga masih belum 100 persen yakin bisa menggoda De Ligt berlabuh ke Old Trafford disebabkan Setan Merah tidak bisa menjanjikan prestasi seperti Barcelona.
Dalam sebuah wawancara, De Ligt pernah mengatakan hal utama yang menjadi pertimbangannya memilih klub baru adalah kesempatan bermain secara reguler. Inilah yang kemudian diyakini menjadi penyebab De Ligt masih ragu bergabung ke Barcelona.
Di skuad musim ini, Barca punya tiga bek tengah berpengalaman yaitu Gerard Pique, Samuel Umtiti dan Clement Lenglet.
"Saya akan membuat keputusan berdasarkan apa yang terbaik untuk karier saya. Saya ingin terus berkembang, jadi saya ingin bermain secara reguler," ujar De Ligt.
"Saya tak tahu kapan akan membuat keputusan. Satu hal yang pasti adalah saya ingin mengikuti kegiatan pramusim bersama klub baru, jika saya pindah dari Ajax," katanya.
"Jika tidak, saya juga akan tetap bahagia bertahan di Ajax. Saya masih membuka peluang untuk bertahan," pungkasnya.[rza]
Sumber: Metro
Baca Kelanjutan De Ligt Masih Ragu Pindah ke Barcelona : http://bit.ly/2EIeOP4Bagikan Berita Ini
0 Response to "De Ligt Masih Ragu Pindah ke Barcelona"
Posting Komentar