Search

Real Madrid ke Final Usai Imbangi Munchen 2-2

INILAHCOM, Madrid - Real Madrid memastikan diri melangkah ke final Liga Champions Eropa 2017-18 setelah bermain imbang 2-2 dengan Bayern Munchen di leg kedua semifinal.

Dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion Santiago Bernabeu, Rabu (2/5/2018) dini hari WIB, Madrid mendapat perlawanan sengit dari Munchen.

Statistik mencatat Die Roten melakukan 69 persen ball possession berbanding 31 persen yang dilakukan Madrid. Dari sembilan shots, hanya ada tiga yang tepat ke gawang, sedangkan Munchen mampu mengarahkan delapan shots on target.

Dengan hasil seri 2-2, Madrid menang agregat 4-3 setelah di leg pertama menang 2-1. Bagi Madrid, ini adalah kali ketiga beruntun mereka lolos ke final.

Jalannya Pertandingan

Bayern Munchen yang sedang tertinggal agregat 2-1 langsung tancap gas sejak menit awal. Hasilnya, mereka mampu mencetak gol cepat saat laga baru berjalan tiga menit.

Diawal umpan silang dari sayap kanan, sapuan kurang sempurna Sergio Ramos membuat bola malah tepat berada di depan Joshua Kimmich yang melakukan overlapping ke dalam kotak penalti Madrid. Tanpa kesulitan Kimmich menempatkan bola ke sisi kanan gawang yang dijaga Keylor Navas, skor 0-1 bagi keunggulan Munchen.

Madrid merespon gol tersebut semenit berselang. Mateo Kovacic melepaskan umpan panjang ke sisi sayap kiri, bola berhasil dikontrol Marcelo. Ia kemudian melepaskan umpan silang ke tiang jauh, Karim Benzema yang tanpa pengawalan dengan mudah menanduk bola ke gawang Munchen tanpa bisa diantisipasi kiper Sven Ulreich. Skor imbang 1-1.

Setelah gol tersebut kedua tim lebih banyak melakukan penguasaan bola. Peluang baru hadir di menit ke-27, tendangan Marcelo meneruskan umpan Cristiano Ronaldo masih bisa dihentikan Ulreich.

Begitu juga dengan sundulan kepala Sergio Ramos di menit ke-39 yang masih menyamping di sisi gawang Munchen.

Memasuki lima menit akhir babak pertama, Munchen mendapat dua peluang. Pertama, sepakan Corentin Tolisso masih belum tepat arahnya. Sedangkan upaya Mats Hummels juga belum membuahkan hasil.

Di masa injury, pemain Munchen mengklaim tendangan penalti setelah umpan silang Kimmich dari sayap kanan mengenai tangan Marcelo yang berupaya melakukan blok. Tetapi, wasit tidak menyatakannya sebagai handball. Skor 1-1 bertahan hingga turun minum.

Babak kedua baru berjalan satu menit, blunder dilakukan kiper Ulreich saat hendak menyambut backpass dari Tolisso. Bola yang dalam jangkauan kakinya malah lewat dan bergulir menuju gawang yang kosong. Benzema yang berada tak jauh dari kiper dengan mudah mendorong bola sebelum disapu oleh Mats Hummels. Madrid berbalik memimpin 2-1.

Dalam situasi tertinggal, Munchen berusaha tidak panik. Mereka terus menekan barisan pertahanan Madrid dengan permainan bola-bola pendek.

Hummels mendapat peluang bagus di menit ke-52. Menyambut umpan sepak pojok sundulan bek timnas Jerman itu masih melebar. Semenit berselang giliran Luca Modric yang melepaskan percobaan, tetapi bola kirimannya masih jauh dari sasaran.

Munchen mampu menyamakan skor di menit ke-63. James mendapat momen melepaskan sepakan di dalam area penalti, bola kirimannya masih bisa diblok bek Madrid. Tetapi, bola rebound mampu disambar James untuk membobol gawang Navas dan menjadikan skor imbang 2-2.

Gol tersebut menambah kepercayaan diri pemain Munchen untuk mengejar satu gol lagi. Menit ke-74, sepakan kaki kiri Tolisso dari dalam kotak penalti masih bisa dimentahkan Navas.

Memasuki menit ke-80, Munchen lebih sering melepaskan ancaman ke gawang Madrid. Sedangkan tuan rumah mengandalkan serangan balik cepat diarahkan ke Ronaldo.

Muller hampir saja menjadikan Munchen unggul di menit ke-81, umpan silang Alaba dari sayap kiri dibelokkan Muller dengan sundulan kepala yang masih bisa diblok Navas.

Munchen kembali mendapat peluang bagus di menit ke-90, sepakan bebas Thiago diarahkan ke tengah kotak penalti. Tetapi, kiper Keylor Navas tampil cemerlang dengan memotong bola kiriman Thiago sebelum dimanfaatkan Muller.

Di masa injury, Munchen terus mengurung pertahanan Madrid, banyaknya pemain belakang yang berada di area permainan sendiri membuat alur serangan Munchen kerap mentok. Skor 2-2 tak berubah hingga peluit panjang berbunyi.

Susunan Pemain

Real Madrid: Keylor; Vazquez, Varane, Ramos, Marcelo; Kovacic (Casemiro 73'), Modric, Kroos, Asensio (Nacho 88'); Benzema (Bale 72'), Ronaldo

Bayern Munich: Ulreich; Kimmich, Sule, Hummels, Alaba; Muller, Tolisso (Wagner 75'), Thiago, Ribery; James (Javi Martinez 84'); Lewandowski

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Real Madrid ke Final Usai Imbangi Munchen 2-2 : https://ift.tt/2HJsUiw

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Real Madrid ke Final Usai Imbangi Munchen 2-2"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.