Search

Bobotoh Bakal Disambut Hangat di Madura

INILAHCOM, Pamekasan - Presiden Madura United, Achsanul Qosasih, memastikan bobotoh akan mendapat sambutan hangat dan diberi kemudahan untuk mendukung Persib Bandung yang berhadapan dengan Madura United.

Ribuan bobotoh diperkirakan bakal memadati Stadion Ratu Pamelingan, Pamekasan, Madura, Jumat (4/5/2018) sore WIB, saat Madura United menjamu Persib Bandung dalam pertandingan pekan ketujuh Liga 1 2018.

Presiden Madura United, Achsanul Qosasi, menyambut gembira kunjungan bobotoh. Ia juga sudah menginstruksikan Panitia Penyelenggara (Panpel) pertandingan Madura United untuk memberikan kenyamanan kepada bobotoh baik dalam pembelian tiket maupun akses ke stadion.

"Selamat datang di tanah Madura untuk saudara-saudara kami Bobotoh suporter Persib Bandung yang kemungkinan besar hadir menyaksikan pertandingan di Stadion Ratu Pamelingan," kata Achsanul Qosasi kepada INILAHCOM, Kamis (3/5/2018).

Achsanul berharap kedatangan bobotoh ke Madura akan lebih mempererat persaudaran dengan kelompok suporter Madura United maupun masyarakat sekitar.

"90 menit saja, kita berbeda keinginan demi sebuah kebanggaan. Namun, seumur hidup kita berkawan demi sebuah persahabatan. Tetap jaga keamanan baik saat berada di dalam satadion maupun saat pulang nanti," pungkasnya.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Bobotoh Bakal Disambut Hangat di Madura : https://ift.tt/2riEF9s

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Bobotoh Bakal Disambut Hangat di Madura"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.