
INILAHCOM, Munchen - Sevilla melihat peluang mereka masih terbuka saat bertamu ke kandang Bayern Munchen. Vincenzo Montella akan menginstruksikan anak asuhnya bermain sabar dan berusaha tidak kemasukan gol.
Sevilla menelan kekalahan 1-2 di leg pertama dari Bayern Muchen, mereka harus bisa membalikkan skor minimal 2-0 di pertemuan kedua yang akan berlangsung di Allianz Arena, Kamis (12/4/2018) dini hari WIB.
Bukan perkara mudah bagi Sevilla karena musim ini Munchen belum pernah sekalipun tersentuh kekalahan bermain di depan pendukungnya sendiri.
Meskipun demikian, Montella meyakini timnya bisa mengulangi performa saat mereka mengalahkan Manchester United di Old Trafford di leg kedua babak 16 besar.
"Ini 90 menit terakhir menentukan, jadi kami harus fokus sepenuhnya ke pertandingan," kata juru taktik 45 tahun.
Menghadapi Munchen yang baru saja memastikan gelar Bundesliga keenam secara beruntun, Montella perlu mengingatkan anak asuhnya agar bermain sabar.
"Kami butuh keseimbangan. Kami tidak butuh mencetak gol cepat. Terpenting adalah kami bisa terus berada di pertandingan."
"Kami tahu kami bisa mencetak satu atau dua gol di babak kedua, tetapi kami harus menghindari kemasukan gol juga di babak kedua," ia melanjutkan.
Kabar baiknya, Sevilla akan kembali diperkuat oleh gelandang Ever Banega yang sempat absen di leg pertama karena akumulasi kartu kuning.
"Banega adalah pemain sangat penting bagi kami. Tetapi, kami sudah bermain sangat baik di leg pertama tanpanya, yan menunjukkan kami punya opsi lain," pungkas mantan pelatih AC Milan.
Sumber: Soccerway
Baca Kelanjutan Ini yang Perlu Dilakukan Sevilla Main di Munchen : https://ift.tt/2GRsEBSBagikan Berita Ini
0 Response to "Ini yang Perlu Dilakukan Sevilla Main di Munchen"
Posting Komentar