INILAHCOM, London - Antonio Conte mengungkapkan dirinya telah merubah rencana untuk masa depan Cesc Fabregas di Chelsea. Penampilan apik Fabregas telah merubah pikiran Conte.
Fabregas mengalami masa sulit ketika Conte datang pertama kalinya sebagai pelatih Chelsea di awal musim yang lalu. Fabregas hanya bermain empat kali sebagai starter pada musim 2016-17 dibawah arahan Conte.
Meski demikian, Fabregas mampu bangkit kembali di musim ini. Gelandang Spanyol telah tampil 12 laga di Liga Premier Inggris dan 10 kali tampil sejak awal laga.
Peningkatan performa tersebut diakui Conte sebuah hal yang tidak diduga. Conte terpaksa terus memainkan Fabregas sebagai pemain inti karena kontribusinya lewat dua gol dan empat assist.
"Saya tahu musim lalu Cesc hanya bermain sedikit. Tetapi saat ini saya senang Cesc bisa merubah pikiran saya," ungkap Conte, dikutip dari SkySports.
"Saya selalu memainkan N'Golo Kante dan Nemanja Matic di lini tengah untuk paruh pertama musim lalu. Tetapi kemudian saya mulai sering menggunakan Fabregas dan dia menjadi bagian penting untuk gelar yang kami raih," Conte menambahkan.
"Setiap pelatih perlu membuat keputusan terbaik untuk tim terkait pemilihan pemain. Fabregas telah tampil baik untuk mendapatkan posisi utama dan saya harap dia mempertahankan performanya terus," pelatih asal Italia memungkasi.
Persaingan Fabregas di lini tengah Chelsea tidak menurun meski Matic hengkang musim panas lalu. Chelsea mendatangkan dua gelandang baru seperti Tiemoue Bakayoko dan Danny Drinkwater.
Baca Kelanjutan Penampilan Fabregas Ubah Pikiran Conte : http://ini.la/2422384Bagikan Berita Ini
0 Response to "Penampilan Fabregas Ubah Pikiran Conte"
Posting Komentar