Search

Mario Gomez Terkesan dengan Kota Bandung

INILAHCOM, Bandung - Meski belum genap sebulan berada di Bandung, Mario Gomez mengaku terkesan dengan Kota Kembang tersebut. Menurut dia, masyarakat Bandung sangat ramah.

Gomez baru tiba di Bandung sekitar tiga pekan sebagai Tim Maung Bandung. Dalam kurun waktu yang terbilang singkat, pria asal Argentina mengaku merasa kerasan.

Selain suhu udara yang sejuk, Gomez menyebut masyarakat Bandung sangat ramah kepada dirinya. Itu yang membuat pelatih berusia 60 tahun betah di Ibu Kota Jawa Barat tersebut.

"Sangat banyak orang baik di sini. Saya sangat merasakan kenyamanan di kota ini. Semua orang sangat ramah terhadap saya. Saya senang dengan semua ini. Yang pasti saya senang, karena di sini semua orang baik terhadap saya," ujar Gomez.

Sebagai pelatih Persib yang dikenal banyak orang terutama Bobotoh, Gomez kerap dimintai foto bersama atau tanda tangan. Bagi Gomez, hal tersebut tak membuatnya risih.

"Tidak, tidak masalah. Banyak orang yang minta foto itu tidak apa-apa. Sebelumnya, (Fernando) Soler juga bilang jika di sini antusiasmenya sangat luar biasa," tambahnya.

Sumber: Persib

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Mario Gomez Terkesan dengan Kota Bandung : http://ift.tt/2DDJoGv

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Mario Gomez Terkesan dengan Kota Bandung"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.