INILAHCOM, Toronto - Sebastian Giovinco dikabarkan akan meninggalkan Liga Amerika Serikat (MLS) dan kembali ke Italia. Agen Giovinco, Andrea D'Amico menyarankan kliennya tak memilih Inter Milan.
Giovinco berperan besar membawa Toronto FC memenangkan tiga gelar dalam satu musim yang merupakan sejarah baru bagi klub asal Kanada tersebut.
Musim ini Giovinco tampil apik dengan mencetak 20 gol dari 32 penampilan atau total 65 gol dari 104 penampilan selama tiga tahun.
Giovinco dikabarkan akan meninggalkan Toronto FC dan kembali ke Italia. Sebelumnya, pemain berusia 30 tahun memang lebih banyak menghabiskan kariernya di Seri A bersama Juventus dan sempat dipinjamkan ke Empoli serta Parma.
Jika memang ingin kembali ke Italia, D'Amico menyarankan agar kliennya tidak memperkuat Inter Milan. D'Amico tak menyebut secara pasti apa alasannya.
"Saya melihat dia akan tampil buruk di Inter, tapi itu karena dia tampil sangat baik di sini," ujar D'Amico, dikutip dari Football Italia.
"Dia sudah membuat pilihan secara olahraga dan pilihan hidup. Dia bahagia di sini," katanya.
Baca Kelanjutan Pindah ke Inter Buruk untuk Giovinco : http://ift.tt/2BRfHRWBagikan Berita Ini
0 Response to "Pindah ke Inter Buruk untuk Giovinco"
Posting Komentar