
INILAHCOM, Gianyar - Pelatih Persebaya Surabaya, Djajang Nurjaman meninta anak asuhnya tetap semangat meski kalah dari Bali United. Menurut dia, anak asuhnya sudah tampil sesuai dengan harapan.
Bertanding di laga perdana Liga 1 yang dihelat di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Kamis (16/05/2019) malam, tim berjuluk Bajul Ijo itu menyerah dengan skor 1-2.
Dua gol kemenangan Bali United dicetak Ilija Spasojevic (15') dan Paulo Sergio (49'). Sedangkan gol semata wayang bagi Persebaya dicetak Mokhamad Syaifudin menit ke-31.
"Walaupun kalah, kami tidak perlu tunduk dan lesu, dan harus bisa menegakkan kepala, karena kami bisa memberikan perlawanan yang cukup bagus. Saya apresiasi perjuangan pemain di lapangan. Mereka sudah menujukkan penampilan yang tidak ragu walaupun ini petandingan perdana," kata Djajang.
Meski mengapresiasi perjuangan anak asuhnya, pelatih yang akrab dipanggil Djanur ini menilai anak asuhnya memiliki kekurangan di pertandingan melawan Bali United tersebut.
"Dua gol yang diciptakan lawan kepada kami, dua-duanya (gol) tercipta murni persoalan konsentrasi. Di awal babak, dan begitu pun gol kedua (kurang konsentrasi). Itu yang akan kami evaluasi, meski dari segi permainan kami bisa mengimbangi permainan tuan rumah," pungkasnya.[rza]
Baca Kelanjutan Persebaya Kalah, Djanur Tetap Apresiasi Pemain : http://bit.ly/2Wf8MzyBagikan Berita Ini
0 Response to "Persebaya Kalah, Djanur Tetap Apresiasi Pemain"
Posting Komentar