INILAHCOM, Nusa Dua - Edy Rahmayadi memutuskan mundur dari jabatannya sebagai Ketua Umum PSSI. Keputusan tersebut disampaikannya saat pembukaan Kongres PSSI.
Dalam Kongres PSSI yang digelar Hotel Sofitel, Nusa Dua, Bali, Minggu (20/1/2019), Edy menyatakan mundur sebagai ketum PSSI di dalam pidato pembukaannya.
"Demi PSSI agar berjalan dan maju, saya menyatakan mundur dari Ketum PSSI. Saya lakukan ini dalam kondisi sehat. Saya mundur karena bertanggung jawab," ujar Edy.
Edy langsung menyerahkan bendera kepada Wakil Ketua Umum I, Joko Driyono, yang beberapa waktu terakhir lebih aktif di roda kepengurusan PSSI karena Edy lebih banyak menghabiskan waktunya sebagai Gubernur Sumatra Utara.
Edy menjabat posisi ketua umum PSSI sejak 2016 dan berlaku hingga 2020. Tuntutan agar Edy mundur dari posisi ketua umum PSSI terus disuarakan banyak pihak. Edy dinilai tak fokus mengurus PSSI karena lebih banyak berada di Sumatra Utara sebagai gubernur.
Baca Kelanjutan Edy Rahmayadi Mundur dari Jabatan Ketum PSSI : http://bit.ly/2HjQuH6Bagikan Berita Ini
0 Response to "Edy Rahmayadi Mundur dari Jabatan Ketum PSSI"
Posting Komentar