Search

Bawa MU Runner-up, Pencapaian Terbaik Mourinho

INILAHCOM, Manchester - Jose Mourinho mengungkapkan, membawa Manchester United finis di urutan kedua di Liga Premier Inggris musim 2017-18 lalu adalah salah satu prestasi terbaik dalam kariernya.

Pelatih asal Portugal membawa The Red Devils ke posisi runner-up di Liga Premier musim lalu, tertinggal 19 poin dari Manchester City yang keluar sebagai juara.

Tetapi Mourinho kemudian dipecat pada Desember tahun lalu setelah awal musim 2018-19 yang mengecewakan. Pelatih berusia 55 tahun itu digantikan pelatih sementara Ole Gunnar Solskjaer.

Di bawah kepemimpinan Solskjaer, United mampu menunjukkan permainan terbaik mereka, dengan meraih enam kemenangan beruntun di enam laga terkahir.

Dan pelatih asal Norwegia itu tampaknya telah menambah energi baru bagi skuad, dengan Paul Pogba baru-baru ini mengatakan ia tidak senang dengan taktik negatif sebelum kedatangan Solskjaer.

Menanggapi hal tersebut, Mourinho membela masa kepemimpinannya, menurutnya orang-orang tidak tahu apa yang terjadi di balik layar.

"Saya juga berpikir bahwa kadang-kadang kita memikirkan apa yang kita lihat, tetapi kita tidak tahu apa yang ada di balik layar. Dan itu memengaruhi apa yang kita lihat," kata Mourinho dikutip dari Goal.

"Saya pikir itu adalah hal mendasar. Jika saya memberi tahu Anda, misalnya, salah satu pekerjaan terbaik dalam karier saya adalah berada di urutan kedua dengan Manchester United di Liga Premier?" ujarnya.

"Anda akan berkata 'orang ini gila. Dia memenangkan 25 gelar dan dia mengatakan bahwa posisi kedua adalah salah satu pencapaian terbaiknya di sepak bola', tambahnya.

"Saya terus mengatakan ini karena orang tidak tahu apa yang terjadi di balik layar. Dan kadang-kadang kita, di sisi kamera ini, kita menganalisis sesuatu dengan perspektif yang berbeda," pungkasnya menutup.[rza]

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Bawa MU Runner-up, Pencapaian Terbaik Mourinho : http://bit.ly/2QTdpIx

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Bawa MU Runner-up, Pencapaian Terbaik Mourinho"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.