Search

Jordi Alba Respons Isu Bakal Tinggalkan Barca

INILAHCOM, Krasnodar - Bek Barcelona, Jordi Alba, menepis rumor yang menyebut dirinya akan hengkang dari Camp Nou musim panas ini. Ia menegaskan komitmennya untuk berseragam Barca dalam waktu yang lama.

Alba belakangan ini disebut-sebut tengah dalam pantauan klub raksasa Liga Premier Inggris, Tottenham Hotspur dan Manchester United. Keduanya dikabarkan tengah mencari sosok bek sayap kiri.

Pemain 29 tahun itu masih memiliki kontrak di Blaugrana hingga musim panas 2020, namun ia belum mendapatkan tawaran baru untuk perpanjangan kontrak yang memicu rumor terkait masa depannya terus berhembus.

Saat ini, Alba tengah fokus membela timnas Spanyol di Piala Dunia 2018 Rusia, merasa terganggu dengan rumor masa depannya, Alba buka suara. Ia menegaskan ingin tetap berseragam Barcelona.

Namun demikian, Alba akan menghormati apapun keputusan yang dibuat manajemen klub nantinya.

"Saya sangat senang di Barcelona," tegas Alba seperti dikutip dari Football-Espana.

"Jika semua itu tergantung pada saya, saya akan tinggal di sini selamanya. Namun itu tergantung pada tingkat kinerja saya, dan saya nilai saya sangat bagus sepanjang musim lalu," ia menambahkan.

"Semua itu tergantung pada keputusan klub, tetapi jika terserah saya, saya tidak akan meninggalkan Barcelona," tutupnya.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Jordi Alba Respons Isu Bakal Tinggalkan Barca : https://ift.tt/2yxRjr8

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Jordi Alba Respons Isu Bakal Tinggalkan Barca"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.