Search

Hatrik Ronaldo Gagalkan Kemenangan Spanyol

INILAHCOM, Sochi - Portugal dan Spanyol harus berbagi angka di pertandingan perdana Grup B setelah bermain imbang 3-3. Cristiano Ronaldo mencetak hatrik di laga tersebut.

Duel seru dua negara Semenanjung Iberia berlangsung di Fisht Stadium, Sochi, Sabtu (16/6/2018) dini hari WIB. Spanyol lebih dominan dalam penguasaan bola mencapai 63 persen berbanding 37 persen.

Dari 11 percobaan yang dilakukan Spanyol, lima diantaranya mengarah ke gawang, sedangkan Portugal tiga kali mengarahkan bola tepat ke sasaran.

Spanyol memainkan laga perdana di bawah arahan pelatih baru Fernando Hierro yang menggantikan Julen Lopetegui yang dipecat dua hari jelang kickoff Piala Dunia 2018.

Portugal yang mengandalkan Cristiano Ronaldo di lini depan unggul cepat saat laga berjalan empat menit. Berawal dari pegerakan Ronaldo yang dihadang Nacho Fernandez di sisi kanan kotak penalti Spanyol, wasit menunjuk titik putih.

Ronaldo yang maju sebagai eksekutor berhasil menjalankan tugasnya dan membawa Portugal unggul 1-0.

Tertinggal satu gol, Spanyol baru bisa menemukan bentuk permainan terbaiknya. David Silva dan Andres Iniesta menjadi motor permainan La Furia Rojas, keduanya beberapa kali memberikan ruang bagi Diego Costa untuk mengancam gawang Portugal.

Menit ke-24, Costa mencetak gol penyama kedudukan. Dalam prosesnya, penyerang Atletico Madrid itu memenangkan duel dengan Pepe untuk menguasai bola. Mendapat hadangan dua bek lawan di area penalti, Costa terlebih dulu meliuk-liuk mengecoh kemudian melepaskan sepakan ke arah sisi kanan bawah gawang Portugal yang gagal dijangkau Rui Patricio.

Usai gol tersebut, Spanyol mendapat kepercayaan diri, mereka lebih sering melakukan pentrasi hingga sepertiga wilayah Portugal. Namun, solidnya barisan bertahan juara Piala Eropa 2016 membuat sejumlah ancaman dari Spanyol kandas.

Sebaliknya, Portugal mendapat dua peluang bagus mencetak gol lewat skema serangan balik cepat, namun kurang apiknya penyelesaian akhir membuat peluang tersebut sia-sia.

Saat laga memasuki menit akhir babak pertama, Portugal melakukan serangan balik cepat. Ronaldo melepaskan sepakan kaki kiri keras dari depan kotak penalti, bola ternyata gagal diantisipasi oleh David De Gea, skor 2-1 bagi Portugal menutup babak pertama.

Di babak kedua, Spanyol lebih banyak menguasai bola sedangkan Portugal cenderung berhati-hati.

Spanyol mampu menyamakan kedudukan di menit ke-55, David Silva mengirimkan umpan ke tiang jauh lewat skema sepakan bebas, bola kemudian diteruskan Sergio Busquets ke depan gawang yang disambar Diego Costa untuk menjadikannya gol, skor imbang 2-2.

Hanya tiga menit berselang, Spanyol bisa membalikkan kedudukan. Nacho Fernandez melepaskan sepakan first time keras dari luar kotak penalti, bola menghujam deras ke sisi kanan bawah gawang Rui Patricio. Si kulit bundar terlebih dulu mengenai tiang gawang sebelum menggetarkan net.

Meski unggul 2-3 sampai menit ke-80, Spanyol belum mengendurkan serangan. Diego Costa melepaskan ancaman dari luar kotak penalti yang masih bisa diamankan Rui Patricio.

Portugal akhirnya selamat dari kekalahan setelah Ronaldo mencetak hatrik di menit ke-88. Berawal dari pelanggaran Sergio Ramos, Ronaldo mengeksekusi tendangan bebas yang meluncur deras ke sisi kiri gawang Spanyol tanpa bisa dijangkau De Gea.

Skor imbang 3-3 bertahan hingga peluit panjang berbunyi. Dengan hasil tersebut membuat kedua tim sama-sama mengemas satu poin di Grup B, berada di bawah Iran yang mengalahkan Maroko 1-0. Selanjutnya Portugal akan menghadapi Maroko, dan Spanyol ditantang Iran.

Susunan Pemain

Portugal: Rui Patricio; Cedric, Pepe, Fonte, Guerreiro; W.Carvalho, Moutinho; Fernandes (Joao Mario 68'), B.Silva (Quaresma 69'), Guedes (Silva 80'); Ronaldo.

Spanyol: De Gea; Nacho, Pique, Ramos, Alba; Busquets, Koke; Silva (Vazquez 86'), Isco, Iniesta (Thiago 70'); Diego Costa (Aspas 77')

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Hatrik Ronaldo Gagalkan Kemenangan Spanyol : https://ift.tt/2MrSyLo

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Hatrik Ronaldo Gagalkan Kemenangan Spanyol"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.