INILAHCOM, Bandung - Persib Bandung berhasil meraih kemenangan 3-1 atas Borneo FC. Duet penyerang Ezechiel N'Douassel dan Jonathan Bauman sama-sama mencetak gol dalam laga tersebut.
Persib menjamu Borneo FC dalam pertandingan pekan kelima Liga 1 2018 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Sabtu (21/4/2018) malam WIB. Bermain di depan pendukungnya sendiri, Persib mengambil inisiatif menyerang sejak awal laga.
Maung Bandung mengandalkan kecepatan dua winger-nya, Febri Hariyadi di sisi kanan sedangkan Ghozali Siregar di sisi kiri.
Publik GBLA bergemuruh menyambut gol pembuka yang dicetak N'Douassel di menit kesembilan. Berawal dari penetrasi Ghozal di sayap kiri, ia melepaskan umpan silang ke tiang jauh. N'Douassel yang lepas dari pengawala bek lawan dengan mudah membelokkan bola menggunakan sundulan kepala dari jarak dekat.
Dalam situasi tertinggal, Borneo tak tinggal diam. Mereka memiliki peluang bagus untuk menyamakan skor di menit ke-26, sayang sepakan kaki kiri Abdul Rahman masih menyamping meski berhadapan satu lawan satu dengan kiper Dede Natsir.
Memasuki babak kedua, Persib tidak mengendurkan serangan. Beberapa kali pergerakan Febri di sayap kanan mampu merepotkan barisan belakang Borneo FC.
N'Douassel hampir saja mencetak gol kedua di menit ke-54, ia terlambat menyambar sodoran Bauman. Peluang kedua N'Douassel juga masih bisa dimentahkan kiper M. Ridho menggunakan kakinya.
Persib akhirnya mampu menggandakan skor di menit ke-68. Prosesnya, Hariono memberikan umpan terobosan di sayap kanan kepada Febri, bola bisa dikontrol pemain timnas Indonesia U-23 itu, ia kemudian melepaskan umpan lambung ke tiang jauh. Lagi-lagi N'Douassel menyarangkan bola menggunakan sundulan kepala. Skor 2-0 bagi keunggulan Persib.
Tertinggal dua gol, Borneo FC tak mau menyerah. Mereka mampu menipiskan skor jadi 2-1 di menit ke-77. Titus Bonai menyambar bola liar di depan kotak penalti Persib, bola sempat mengenai badan bek Persib dan juga ditepis kiper Dede Natshir tapi tetap saja masuk ke gawang.
Hanya berselang satu menit, Maung Bandung mampu kembali menjauhkan keunggulan jadi 3-1. Berawal dari sepakan bebas Oh Inkyun dari sayap kiri, kiper M. Ridho yang bermaksud memotong bola malah gagal menjangkau si kulit bundar. Bauman yang berada di belakangnya dengan mudah menyundul bola ke gawan yang sudah kosong.
Di sisa menit yang ada, kedua tim gagal menambah gol. Persib menang 3-1 atas Borneo FC.
Kemenangan ini membawa Persib sementara naik ke peringkat lima dengan nilai delapan sedangkan Borneo FC di posisi delapan dengan tujuh poin.
Susunan Pemain
Persib Bandung: M. Natshir; Henhen H., Bojan Malisic, V. Igbonefo, Ardi I; Febri Hariyadi, Oh Inkyun, Hariono, Ghozali S; E. N'Douassel, J. Bauman
Borneo FC: M.Ridho; Diego M., Azamat Baimatov, M. Alhadji, Abdul Rahman; Mahadirga L., J. Faubert; A. Umanailo, S. Lopicic, Titus Bonai; Lerby E.
Baca Kelanjutan N'Douassel Dua Gol, Persib Bungkam Borneo FC 3-1 : https://ift.tt/2JcmOaMBagikan Berita Ini
0 Response to "N'Douassel Dua Gol, Persib Bungkam Borneo FC 3-1"
Posting Komentar