Search

Kick-off 22 Juni, Liga 2 2019 Diikuti 23 Klub

INILAHCOM, Jakarta - Operator liga, PT Liga Indonesia Baru (LIB) telah menetapkan jadwal kickoff kompetisi kasta kedua sepak bola Indonesia, Liga 2 2019.

Diiukit oleh 23 klub peserta, Liga 2 2019 akan digelar pada 22 Juni 2019. Dengan pertandingan Persik Kediri melawan PSBS Biak akan menjadi laga pembuka.

Keputusan tersebut disampaikan oleh Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB), Dirk Soplanit setelah menggelar manajer meeting di Jakarta, Senin (27/5).

"Kami sudah memutuskan kickoff 22 Juni. Laga pembuka yaitu Persik Kediri melawan PSBS Biak yang akan digelar di Kediri," ujar Dirk dikutip dari Liga Indonesia.

Sebanyak 23 klub tersebut nantinya dibagi dalam dua grup. Untuk wilayah barat ada 11 klub, sementara wilayah timur dihuni 12 klub.

Berikut pembagian grup Liga 2 2019:

Wilayah Barat:
PSGC Ciamis, Persibat Batang, PSPS Riau, Persiraja Banda Aceh, Cilegon United, Sriwijaya FC, Aceh United, PSMS Medan, PSCS Cilacap, Perserang Serang, Persita Tangerang.

Wilayah Timur:
Persatu Tuban, Persewar Waropen, Persiba Balikpapan, Bogor FC, Persik Kediri, Madura FC, Mitra Kukar, PSBS Biak, PSIM Yogyakarta, Blitar United, Martapura FC, Persis Solo.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Kick-off 22 Juni, Liga 2 2019 Diikuti 23 Klub : http://bit.ly/2Ez2Ffm

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Kick-off 22 Juni, Liga 2 2019 Diikuti 23 Klub"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.