INILAHCOM, Amsterdam - Bek Ajax Amsterdam, Matthijs De Ligt, mengatakan akan membuat keputusan tentang masa depan setelah UEFA Nations League.
Pemain berusia 19 tahun itu masuk ke dalam skuad timnas Belanda di bawah asuhan Ronald Koeman, untuk menghadapi Inggris di semifinal pertama UEFA Nations League bulan depan.
Kapten Ajax itu telah dikaitkan akan pergi musim panas ini dari klub, dengan Manchester United, Barcelona, dan Bayern Munchen, tertarik untuk mendatangkannya.
"Jelas Liga Premier Inggris adalah kompetisi besar, dan begitu juga La Liga di Spanyol. Tapi ada kompetisi lain, bukan hanya dua," kata De Ligt dikutip dari Football Espana.
"Saat ini, saya masih belum tahu tentang masa depan saya, saya akan menunggu dan melihat," lanjutnya.
"Pertama kami memiliki dua pertandingan yang sangat penting dengan tim nasional dan setelah itu saya akan melihat apa yang terjadi selanjutnya," pungkasnya menutup.
De Ligt berhasil memimpin Ajax hingga lolos ke semifinal Liga Champions Eropa musim 2018-19 ini, dan meraih gelar juara Eredivisie serta Piala Belanda.
Baca Kelanjutan De Ligt Tentukan Masa Depan Usai Nations League : http://bit.ly/2X77hR9Bagikan Berita Ini
0 Response to "De Ligt Tentukan Masa Depan Usai Nations League"
Posting Komentar