
INILAHCOM, Barcelona - Spanyol diyakini bisa bangkit di Piala Dunia 2018. Kendati demikian, orang nomor satu Barcelona justru tidak menjagokan timnas negaranya jadi kampiun di Rusia.
Spanyol gagal total di Piala Dunia 2014, berstatus juara bertahan saat itu La Furia Rojas tak mampu lolos dari fase grup.
Empat tahun berselang, Spanyol di bawah asuhan Julen Lopetegui menunjukkan grafik peningkatan performa. Di babak kualifikasi Piala Dunia 2018 Zona Eropa, Spanyol jadi juara Grup H, mereka berhak lolos ke putaran final.
Dalam pengundian, Spanyol tak masuk dalam pot unggulan. Mereka tergabung di Grup B bersama juara Piala Eropa 2016, Portugal, Maroko dan Iran. Melihat peta kekuatan serta pengalaman di Piala Dunia, Spanyol diprediksi bisa melangkah ke fase gugur bersama Portugal.
Berisikan kombinasi pemain muda dan berpengalaman yang bermain di klub-klub besar Eropa, fans tentu berharap Spanyol bisa mengulang prestasi mereka delapan tahun lalu.
Berbeda dengan Josep Maria Bartomeu, Presiden Barcelona. Ia justru mendoakan Argentina yang diperkuat Lionel Messi keluar sebagai kampiun Piala Dunia 2018. Ia menilai dengan pengalaman dan kualitas permainan Messi bisa mengantar Albiceleste menebus kekalahan empat tahun lalu.
"Saya berharap Lionel Messi memenangkannya," kata Bartomeu kepada Antena 3.
"Saya berharap Leo Messi, pemain terbaik dalam sejarah sepakbla bisa memenangkannya dan mewujudkan impiannya," pungkasnya.
Sukses di level klub bersama Barcelona, Messi malah miskin gelar juara bersama Argentina. Dari Messiah selalu gagal mengantarkan negaranya jadi kampiun dari tiga laga final terakhirnya.
Bahkan, usai kegagalan di Copa America Centenario 2015, Messi sempat mengundurkan diri dari timnas. Namun, kembali saat Argentina terancam tak lolos dari fase kualifikasi Zona Amerika Latin.
Sumber: Marca
Baca Kelanjutan Presiden Barca Enggan Dukung Spanyol Juara : https://ift.tt/2HhOZUjBagikan Berita Ini
0 Response to "Presiden Barca Enggan Dukung Spanyol Juara"
Posting Komentar