
INILAHCOM, Villareal - Pelatih Julen Lopetegui enggan menyalahkan David De Gea yang melakukan kesalahan saat Spanyol jumpa Swiss.
Spanyol ditahan imbang Swiss 1-1 dalam laga pemanasan jelang Piala Dunia 2018 yang berlangsung di Estadio de la Ceramica, Senin (4/6/2018) dini hari WIB. La Furia Rojas unggul terlebih dulu berkat gol Alvaro Odriozoka di babak pertama.
Swiss menyamakan kedudukan di awal babak kedua. Gol tim tamu diawali sepakan Stephan Lichsteiner yang gagal ditangkap dengan sempurna oleh De Gea. Bola rebound kemudian disambar Ricardo Rodriguez.
Meskipun jadi penyebab Spanyol gagal menang, Lopetegui memastikan dirinya tetap mempercayai kiper Manchester United tersebut.
"David (De Gea) tahu bahwa saya tahu dia akan membawa kami melangkah pada banyak pertandingan dan saya tak punya keraguan," kata pelatih 51 tahun.
Hasil imbang tersebut memperpanjang catatan Spanyol yang belum terkalahkan dalam 19 pertandingan di bawah asuhan Lopetegui. Mereka menang 13 kali dan enam kali imbang.
Sumber: Football-Espana
Baca Kelanjutan De Gea Tetap Dipercaya Meski Lakukan Blunder : https://ift.tt/2JosrGxBagikan Berita Ini
0 Response to "De Gea Tetap Dipercaya Meski Lakukan Blunder"
Posting Komentar