INILAHCOM, La Paz - Brasil membawa pulang satu poin dari Bolivia pada laga Kualifikasi Piala Dunia 2018, Jumat (6/10/2017) pagi WIB. Skor kaca mata bertahan hingga akhir pertandingan.
Brasil tidak memiliki tekanan di pertandingan ini. Tim Samba telah lebih dulu lolos langsung ke putaran final Piala Dunia 2018.
Oleh karena itu, di pertandingan ini Brasil tampil dengan lebih lamban dalam tempo permainan. Bolivia sebagai tuan rumah juga tidak terlalu memanfaatkan kesempatan mereka.
Neymar mampu membuat peluang pertama pada menit ke-25. Aksinya yang berujung tendangan mengarah ke gawang mampu diselamatkan oleh penjaga gawang Bolivia, Carlos Lampe.
Bejarano mampu membuat peluang berbahaya untuk Bolivia di akhir babak pertama. Namun Alisson masih mampu memblok tendangan tersebut.
Di babak kedua, Brasil masih berusaha untuk unggul atas tim tuan rumah. Gabriel Jesus sempat membuat peluang namun kembali digagalkan oleh Lampe.
Sebelum pertandingan usai, Gabriel kembali melancarkan peluang. Lagi-lagi Lampe berhasil mematahkan peluang dari penyerang Manchester City.
Hingga pertandingan berakhir, skor tetap imbang 0-0. Brasil akan melawan Cile di pertandingan terakhir kualifikasi zona Amerika Selatan.
Susunan Pemain:
Bolivia: 1-Carlos Lampe; 8-Marvin Bejarano, 3-Juan Gabriel Valverde, 16-Ronald Raldes, 5-Luis Gutierrez; 4-Leonel Morales, 15-Cristhian Machado, 6-Leonel Justiniano (14-Raul Castro Penaloza 46'); 7-Juan Carlos Arce (10-Fernando Saucedo 79'), 9-Marcelo Martins, 18-Juan Fierro (19-Gilbert Alvarez 58')
Brasil: 1-Alisson; 2-Dani Alves, 14-Thiago Silva (13-Marquinhos 29'), 3-Joao Miranda, 6-Alex Sandro; 15-Paulinho (17-Fernandinho 82'), 5-Casemiro, 8-Renato Augusto; 11-Philippe Coutinho (19-Willian 66'), 9-Gabriel Jesus, 10-Neymar
Baca Kelanjutan Brasil Ditahan Imbang oleh Bolivia : http://ini.la/2409184Bagikan Berita Ini
0 Response to "Brasil Ditahan Imbang oleh Bolivia"
Posting Komentar