
INILAHCOM, Manchester - Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer tak mau asal-asalan mendatangkan pemain baru. Pemain yang direkrut harus cocok dengan kultur dan sejarah klub.
MU mengakhiri musim 2018/19 di posisi enam. Di laga terakhir, mereka kalah dari tim yang suda degradasi, Cardiff City, 0-2 di Old Traffod. Sejak mengalahkan PSG di leg kedua 16 besar Liga Champions pada Maret, mereka hanya mencatatkan dua kemenangan dari 12 laga di semua kompetisi.
Solskjaer tengah mempersiapkan tim untuk musim depan. Manajemen MU disebut siap memberikan dana besar untuk mendatangkan pemain-pemain baru demi memperkuat tim.
Untuk mendatangkan pemain baru, Solskjaer tak mau asal-asalan. Dia mengaku sudah memantau bursa transfer mencari pemain yang tepat untuk klub.
"Anda harus memiliki sikap tertentu untuk menjadi pemain MU. Anda harus punya kualitas dan fans kami ingin melihat pemain yang menarik. Tentu saja kami ingin bangkit dari tempat duduk. Kami ingin melihat pemain belakang yang bertahan seperti mempertahankan hidupnya, itu hal terpenting," ujar Solskjaer, dikutip dari Sky Sports.
"Kami berusaha mengedukasi para pemain dan pemain muda agar menjadi pemain yang layak. Dalam pandangan saya, pemain terbaik selalu merupakan orang terbaik. Itu selalu menjadi kultur kami. Anda harus punya etos kerja dan kami sudah memantau bursa transfer berusaha mencari pemain yang tepat," katanya.
Baca Kelanjutan Solskjaer Tak Mau Asal-asalan Rekrut Pemain Baru : http://bit.ly/2HmH8bwBagikan Berita Ini
0 Response to "Solskjaer Tak Mau Asal-asalan Rekrut Pemain Baru"
Posting Komentar