Search

Persija Diminta Tak Anggap Enteng PSIS

INILAHCOM, Jakarta - Persija Jakarta menghadapi PSIS Semarang di pekan kedua Liga 1 2019. Punya rekor bagus melawan PSIS, Persija diminta tak anggap enteng lawan.

Persija akan kembali memainkan laga tandang melawan PSIS di Stadion Moch. Soebroto, Magelang, Minggu (26/5/2019) malam nanti. Macan Kemayoran mengincar kemenangan perdana di laga ini setelah di pertandingan pembuka ditahan imbang Barito Putera 1-1.

Ismed Sofyan dkk datang dengan membawa catatan oke jumpa PSIS di Liga 1 musim lalu. Dari dua pertemuan, Persija selalu menang dari klub berjuluk Mahesa Jenar.

Pelatih Persija, Ivan Kolev, mengingatkan pemainnya agar tidak terbuai catatan tersebut. Menurutnya, PSIS punya kekuatan berbeda musim ini dan tidak boleh dipandang sebelah mata.

"Untuk melawan PSIS Semarang, saya belum tahu akan seperti apa. Tapi, yang jelas mereka punya kualitas dan kami tidak boleh menganggap enteng. Lihat saja nanti di lapangan seperti apa karena ini merupakan pertandingan penting," ujar Kolev dalam jumpa pers, Sabtu (25/5/2019) kemarin.

Kolev sudah mengantongi siapa pemain PSIS yang harus diberi perhatian lebih. Mantan penyerang Persija, Pablo Escobar, diyakini punya potensi mengancam gawang Persija.

"Kita tahu Escobar punya kualitas. Tetapi mungkin dia datang pada waktu yang tidak tepat. Saat itu, kami punya agenda padat di berbagai turnamen," ia melanjutkan.

Persija terancam tanpa dukungan maksimal dari The Jakmania, ini disebabkan aksi boikot terkait naiknya harga tiket untuk tim tamu. Namun demikian, Kolev meyakini The Jak tidak akan membiarkan Persija berjuang sendirian.

"Untuk nanti, saya yakin suporter akan tetap mendukung," pungkasnya singkat.

Sumber: Persija

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Persija Diminta Tak Anggap Enteng PSIS : http://bit.ly/2HQP0Ry

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Persija Diminta Tak Anggap Enteng PSIS"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.