INILAHCOM, Abu Dhabi - Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane meraih delapan trofi selama membesut El Real. Pencapaian tersebut diraih Zidane dalam waktu kurang dari dua tahun.
Zidane ditunjuk sebagai pelatih Madrid pada Januari 2016 menggantikan Rafael Benitez. Sejak itu, pria asal Prancis memberikan delapan trofi untuk Los Blancos.
Delapan trofi yang dipersembahkan Zidane adalah La Liga, dua Liga Champions, dua Piala Dunia Antarklub, dua Piala Super Eropa, dan Piala Super Spanyol.
Delapan trofi yang diraih Zidane menyamai pencapaian Luis Molowny. Pelatih yang paling banyak memberikan gelar untuk Madrid adalah Miguel Munoz. Dia memenangkan 14 trofi antara 1959-1974.
Setidaknya Zidane lebih hebat dari para pendahulunya karena dia hanya butuh waktu kurang dari dua tahun untuk memenangkan setengah dari jumlah trofi Miguel Munoz.
Sumber: Sport
Baca Kelanjutan Zidane Raih Delapan Trofi Kurang dari Dua Tahun : http://ini.la/2424864Bagikan Berita Ini
0 Response to "Zidane Raih Delapan Trofi Kurang dari Dua Tahun"
Posting Komentar