INILAHCOM, London - Bek Chelsea, Marcos Alonso meminta timnya tak lagi membuang-buang peluang seperti saat bermain imbang dengan Everton. Dia berharap hal itu tak lagi terjadi di laga selanjutnya.
Chelsea tampil dominan saat menghadapi Everton, Sabtu (23/12/2017) di Goodison Park. Tapi, The Blues gagal memanfaatkan banyaknya peluang tercipta dan harus dengan satu poin.
Dengan hasil imbang itu, Chelsea kini tertinggal 16 poin dari Manchester City yang di hari yang sama menaklukkan Bournemouth dengan skor 4-0.
Alonso sadar hasil imbang lawan Everton sangat mengecewakan. Pemain asal Spanyol itu meminta rekan setimnya lebih 'kejam' dalam memanfaatkan peluang yang didapat saat menghadapi Brighton di laga Boxing Day, Selasa (26/12/2017) di Stamford Bridge.
"Kami tidak beruntung gagal menang setelah menguasai jalannya pertandingan dan memiliki banyak peluang mencetak gol. Tapi kami hanya meraih satu poin dan itu yang terjadi. Hasil itu sangat mengecewakan," kata Alonso, di laman resmi klub.
"Kami tahu pertandingan itu akan sulit dan setelah laga berjalan, kami semakin kesulitan karena mereka bertahan sangat dekat dengan gawang. Penampilan kami tidak buruk, kami hanya harus bisa memanfaatkan peluang yang ada," ujarnya.
Baca Kelanjutan Chelsea Tak Boleh Buang-buang Peluang Lagi : http://ift.tt/2zsXB6yBagikan Berita Ini
0 Response to "Chelsea Tak Boleh Buang-buang Peluang Lagi"
Posting Komentar