
INILAHCOM, Jakarta - Momen unik terjadi dalam pertandingan Liga Brasil. Pemain kedua tim bahu-bahu mendorong mobil ambulance yang mogok di tengah lapangan pertandingan.
Pemandangan menarik tersebut terjadi saat Flamengo berjumpa Vasco da Gama, Minggu (16/9/2018) kemarin waktu setempat. Diawali benturan kepala yang menyebabkan pemain Vasco da Gama, Bruno Silva, tak sadakan diri.
Tim medis kemudian menginstruksikan mobil ambulance masuk ke lapangan guna membawa Bruno Silva ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan lebih intensif.
Setelah Bruno Silva dan tim medis masuk ke dalam ambulance, mobil itu malah mogok. Supir diketahui sudah beberapa kai menghidupkan mesin tetapi selalu gagal.
Melihat kejanggalan tersebut, seorang pemain Vasco da Gama berinisiatif menanyakannya kepada sang supir. Setelah berbincang beberapa saat, si pemain akhirnya meminta rekan setim serta pemain lawan bersama-sama membantu mendorong mobil ambulance tersebut.
Mobil ambulance akhirnya bisa berjalan setelah mendapat dorongan stimulan dari beberapa pemain Vasco da Gama dan Flamengo.
Pertandingan berakhir imbang 1-1, sedangkan Bruno Silva sudah diperbolehkan pulang setelah dirawat semalam di rumah sakit.
Baca Kelanjutan Momen Pemain Dorong Ambulance Mogok di Lapangan : https://ift.tt/2CZDzYBBagikan Berita Ini
0 Response to "Momen Pemain Dorong Ambulance Mogok di Lapangan"
Posting Komentar