Search

Chelsea Sulit Pertahankan Hazard Musim Depan

INILAHCOM, London - Gelandang Chelsea, Cesc Fabregas menilai, sulit bagi klub London Barat mempertahankan Eden Hazard musim depan. Selain diincar banyak klub besar Eropa, saat ini Hazard belum juga memperpanjang kontraknya.

Hazard memulai musim 2018/19 dengan apik. Sejauh ini dia sudah mengemas enam gol di semua kompetisi. Pemain asal Belgia menjadi perbincangan hangat saat membantu Chelsea menyingkirkan Liverpool di babak ketiga Piala Liga tengah pekan kemarin.

Chelsea meraih kemenangan 2-1 di Anfield. Sempat tertinggal lebih dulu melalui gol Daniel Sturridge. The Blues membalikkan skor berkat gol Emerson Palmieri dan Hazard. Hazard menjadi perbincangan karena mencetak gol indah dengan melewati empat pemain Liverpool sebelum akhirnya menghujam gawang The Reds.

Di awal musim, Hazard sempat mengisyaratkan ingin meninggalkan Chelsea dengan alasan mencari tantangan baru. Namanya santer dihubungkan dengan Real Madrid. Hazard masih terikat kontrak hingga 2020. Menurut Fabregas, sulit mempertahankan Hazard musim depan andai belum pemain berusia 25 tahun itu belum meneken kontrak baru.

"Keputusan mudah mempertahankan Hazard, terutama saat ini, karena di saat ini berapa harga Hazard? Tak banyak tim di dunia yang mampu membelinya. Dia masih punya kontrak dua tahun lagi," ujar Fabregas, dikutip dari Express.

"Tahun depan kontraknya menyisakan satu tahun lagi, dan itu ceritanya beda lagi. Sebagai klub, Anda tak punya kekuatan. Hazard adalah salah satu pemain terbaik di dunia. Tapi, dengan kontrak menyisakan dua tahun lagi, sulit mempertahankannya," katanya.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Chelsea Sulit Pertahankan Hazard Musim Depan : https://ift.tt/2R4S00i

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Chelsea Sulit Pertahankan Hazard Musim Depan"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.