Search

Jorginho Ungkap Aktor Kepindahannya Ke Chelsea

INILAHCOM, London - Mantan gelandang Napoli, Jorginho, mengklaim jika Maurizio Sarri adalah tokoh kunci dalam keputusannya menolak bergabung dengan Manchester City dan memilih pindah ke Chelsea.

Gelandang internasional Brasil sebenernya sudah hampir bergabung dengan City pada jendelan transfer musim panas 2018 ini dan kedua belah pihak pun sudah menyetujui kesepakatan sebesar 50 juta Pounds.

Namun, secara tiba-tiba Chelsea datang dengan memberikan tawaran lebih, yaitu sebesar 57 juta Pounds. Meski tidak dapat menawarkan berlaga di Liga Champions Eropa musim 2018-19 ini, The Blues berhasil membajak negosiasi Jorginho dengan Chelsea dan mendaratkan pemain berusia 26 tahun itu di Stamford Bridge.

Baru-baru ini Jorginho menegaskan bahwa kedatangan Sarri ke Chelsea salah satu tokoh kunci kepindahannya. Sebelumnya membawa Jorginho, Chelsea sudah terlebih dahulu merekrut pelatih, Maurizio Sarri, dari Napoli.

"Ada banyak hal di balik proses negosiasi. Saya yakin kedatangan Sarri memainkan peran besar di dalamnya," ujar Jorginho dilansir dari DailyMail.

"Ada juga kehebatan Chelsea, mereka klub yang besar. Jadi faktor-faktor itu juga membantu mengubah pikiran dan pilihan saya," ujarnya.

Tetapi Jorginho mengungkapkan jika dia tidak berbicara kepada Sarri sebelum pindah ke London barat, dia mengatakan hubungan kerja mereka cukup dekat untuk memberinya keyakinan bahwa dia melakukan langkah yang benar.

"Ya, ini hubungan yang cukup bagus. Dia selalu bergurau dan bercanda dengan saya. Dia tidak meneleponku, karena dia bukan tipe yang akan menelepon pemain, tapi tentu saja, melalui agen, aku tahu apa keinginannya dan pekerjaan macam apa yang akan dijalani di sini," pungkasnya menutup.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Jorginho Ungkap Aktor Kepindahannya Ke Chelsea : https://ift.tt/2OZZ3Gn

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Jorginho Ungkap Aktor Kepindahannya Ke Chelsea"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.