Search

Mbappe Lewati Rekor Messi dan Benzema di UCL

INILAHCOM, Munchen - Gol Kylian Mbappe tak mampu menghindari Paris Saint-Germain (PSG) dari kekalahan atas Bayern Munchen. Namun, ada rekor baru yang dibuat oleh Mbappe. Apa itu?

Bertamu ke kandang Munchen, Allianz Arena, Rabu (6/12/2017) dini hari WIB, dalam matchday enam Liga Champions Eropa, PSG harus menelan kekalahan 3-1. Tiga gol tim tuan rumah dicetak Robert Lewandowski (8') dan Corentino Tolisso (37', 69'). Sedangkan gol Les Parisiens dibuat Mbappe (50').

Meski gagal menyelamatkan PSG dari kekalahan, Mbappe membuat rekor baru di Liga Champions Eropa. Golnya ke gawang Sven Ulrich menjadi torehan kesepuluh selama bermain di Liga Champions Eropa.

Dia menjadi pemain termuda yang bisa mencetak 10 gol dalam sejarah kompetisi kelas satu Eropa tersebut. Saat mencetak gol tersebut, Mbappe berusia 18 tahun, 11 bulan dan 15 hari.

Gelandang serang kebangsaan Prancis melewati catatan penyerang Real Madrid, Karim Benzema, dan Lionel Messi sebagai pemain termuda yang bisa mencetak 10 gol di Liga Champions.

Benzema mencatatkan rekor tersebut di usia 20 tahun 10 bulan dan 2 hari sedangkan Messi melakukannya di usia 21 tahun 3 bulan 7 hari.


Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Mbappe Lewati Rekor Messi dan Benzema di UCL : http://ini.la/2422566

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Mbappe Lewati Rekor Messi dan Benzema di UCL"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.