Search

Pep: Jarak Lima Poin Belum Berarti Saat Ini

INILAHCOM, Manchester - Manchester City sebagai pemuncak klasemen Liga Premier Inggris berada lima poin di atas pesaing terdekatnya, Manchester United. Bagi Pep Guardiola jarak tersebut belum berarti saat ini.

City melanjutkan kemenangan mereka setelah membungkam Burnley dengan skor 3-0, Sabtu (21/10/2017). Di hari yang sama MU dikalahkan Huddersfield dengan skor 2-1.

Hasil tersebut menempatkan City di puncak klasemen dengan jarak lima poin dari MU dibawahnya. Namun Guardiola tidak ingin terlena dengan jarak tersebut dan tetap ingin fokus hingga akhir musim.

"Di bulan Mei jarak tersebut akan menjadi penting. Di bulan Oktober saya rasa tidak," ujar Guardiola seperti dikutip dari ESPN.

"Tetapi ini adalah hal yang patut dibanggakan. Menang 11 kali beruntun adalah sesuatu yang tak mudah untuk dilakukan," sambung Guardiola.

Sejak kemenangan melawan Bournemouth bulan Agustus lalu, City selalu memenangkan pertandingan. Catatan tersebut juga termasuk di kompetisi lain seperti Piala Liga dan Liga Champions.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Pep: Jarak Lima Poin Belum Berarti Saat Ini : http://ini.la/2412797

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Pep: Jarak Lima Poin Belum Berarti Saat Ini"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.