Search

PSG Tersingkir, Ini Tanggapan Neymar

INILAHCOM, Paris - Neymar mengaku kecewa PSG tersingkir dari Liga Champions. Tapi, yang paling membuatnya kecewa adalah tak bisa membantu rekan-rekan setimnya di lapangan.

PSG tersingkir di babak 16 besar Liga Champions dari Real Madrid dengan agregat 2-5. Kalah 1-3 di leg pertama, Les Parisiens kembali kalah 1-2 di Parc des Princes, Rabu (7/3/2018) dini hari WIB.

Neymar tak bisa tampil karena mengalami cedera metatarsal. Pemain asal Brasil itu sedang dalam proses pemulihan usai menjalani operasi. Mantan pemain Barcelona dikabarkan harus menepi selama tiga bulan.

Melalui media sosial Instagram, meski kecewa PSG tersingkir, Neymar memuji perjuangan rekan setimnya.

"Saya sedih dengan kekalahan ini, lebih sedih lagi karena tak bisa tampil di lapangan membantu rekan setim," tulis Neymar.

"Yang membuat saya bangga adalah perjuangan rekan setim. Selamat pada rekan-rekan satu tim, Allez Paris," tambahnya.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan PSG Tersingkir, Ini Tanggapan Neymar : http://ift.tt/2oPnbQW

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "PSG Tersingkir, Ini Tanggapan Neymar"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.