Search

Kondisi Fisik Pemain Persib Masih Jauh dari Ideal

INILAHCOM, Yogyakarta - Pelatih Persib Bandung, Mario Gomez, memfokuskan pada kondisi fisik pemain dalam sesi latihan pramusim. Dia menyebut kondisi fisik penggawa Maung Bandung masih jauh dari kata ideal.

Persib melakukan pemusatan latihan pramusim di Yogyakarta sejak awal pekan ini. Latihan fisik menjadi konsentrasi pelatih Mario Gomez. Meski dikombinasikan dengan small side game dan menu lain, tetapi faktor kebugaran tetap jadi titik berat.

"Kami harus tingkatkan kondisi fisik, karena ini momentum yang tepat. Cukup penting untuk tingkatkan fisik di akhir tahun ini sebelum kita bertarung di kompetisi," jelas pria asal Argentina seperti dikutip dari laman Simamaung.

Gomez menilai kondisi fisik pemain Persib saat ini masih jauh dari harapan. Dia yakin dengan proses panjang para pemain bisa berada dalam kondisi terbaik saat memulai Liga 1 2018.

"Saya pikir 40-50 persen. Kita tak hanya merancang untuk Piala Presiden, Piala Presiden memang bagus tapi kita harus utamakan untuk Februari saat liga mulai, itu yang lebih penting," tutur Gomez menambahkan.

Lebih lanjut, dia senang dengan peningkatan aspek kemampuan mengolah bola dan pemahaman organisasi tim.

"Senang melihat kualitas pemain sudah meningkat tapi masih ada waktu 2 bulan dan di waktu itu harus pelan-pelan, jangan nanti pemain sudah lelah atau bosan berlatih, kita masih mempunyai waktu," pungkasnya.[rza]

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Kondisi Fisik Pemain Persib Masih Jauh dari Ideal : http://ift.tt/2pg8KrB

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Kondisi Fisik Pemain Persib Masih Jauh dari Ideal"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.