INILAHCOM, Manchester - Gelandang Manchester City, Kevin De Bruyne mengatakan, fokus timnya musim ini adalah meraih gelar juara, bukan mencatatkan rekor tak terkalahkan dalam satu musim.
City mempertahakan catatan tak terkalahkan usai menaklukkan Tottenham Hotspur 4-1, Minggu (17/12/2017) dini hari WIB di Stadion Etihad. Empat gol kemenangan The Citizens dicetak Ilkay Gundogan, De Brunye, dan Raheem Sterling (2).
Kemenangan ini membuat City unggul 14 poin dari Manchester United di posisi dua. Selain itu, Manchester Biru mencatatkan 16 kemenangan beruntun melewati catatan Arsenal dengan 14 kemenangan beruntun.
Pelatih City, Pep Guardiola pernah mengatakan, anak asuhnya takkan bisa menyamai catatan Arsenal tak terkalahkan sepanjang musim. Bagi Guardiola, yang terpenting adalah memenangkan gelar.
Ungkapan Guardiola diamini De Bruyne. Pemain asal Belgia mengatakan, yang terpenting adalah memenangkan gelar di akhir musim.
"Saya pikir kami di sini untuk memenangkan gelar. Kami mencatatkan start bagus, tapi masih ada setengah musim lagi. Ini sangat sulit, sangat sulit," ungkapnya, dikutip dari Soccerway.
"Cara kami bermain saat ini sangat bagus dan kami ingin memenangkan setiap pertandingan. Apa yang kami lakukan saat ini sangat bagus. Setiap pertandingan adalah pertandingan baru, kami ingin memenangkan semua pertandingan," katanya.
Baca Kelanjutan Fokus City Juara Liga, Bukan Tak Terkalahkan : http://ini.la/2424847Bagikan Berita Ini
0 Response to "Fokus City Juara Liga, Bukan Tak Terkalahkan"
Posting Komentar