INILAHCOM, London - Pelatih West Ham United, David Moyes merasakan adanya pembenahan di skuad timnya usai dikalahkan Arsenal. Menurut Moyes, West Ham memerlukan tambahan pemain.
Di ajang Piala Liga Inggris, Arsenal berhadapan dengan West Ham, Rabu (20/12/2017) dini hari WIB. Arsenal menang dengan skor tipis 1-0.
West Ham yang diperkuat pemain-pemain muda tidak mampu memberikan perlawanan signifikan. Tidak satu tendangan The Hammers tepat mengarah ke gawang Arsenal.
Moyes melihat bahwa timnya mengalami kekurangan personel terutama di lini tengah. Oleh karena itu Moyes ingin klub menambah pemainnya di bursa transfer Januari nanti.
"Kami perlu menambah kualitas tim, dan kita bisa melihat kekurangan itu di pertandingan barusan," kata Moyes usai pertandingan.
"Saya rasa klub juga tahu. Sebelum kedatangan saya, mereka sepertinya sudah tahu," sambung Moyes.
"Kami terpaksa memasang pemain 18 tahun di tengah untuk menghadapi Arsenal. Tentu hal itu akan selalu sulit dilakukan," pelatih asal Skotlandia memungkasi.
Moyes baru ditunjuk sebagai pelatih bulan lalu. Pelatih 54 tahun masuk untuk menggantikan Stevan Biliv yang dipecat.
Sumber: Goal
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Dikalahkan Arsenal, Moyes Minta Tambahan Pemain"
Posting Komentar