Search

Neymar Bangga Sejajar dengan Ronaldo dan Messi

INILAHCOM, London - Neymar masuk ke dalam tiga besar kandidat peraih gelar pemain terbaik dunia bersama Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi. Pencapaian tersebut membuat Neymar bangga.

Neymar menjadi finalis peraih gelar pemain terbaik versi FIFA tahun 2017. Akan tetapi ia tidak mampu mengalahkan Ronaldo yang keluar sebagai pemenang dan menempati peringkat ketiga dengan perolehan 6,97% suara.

Dua tahun sebelumnya Neymar juga berada di posisi yang sama ketika Messi yang menjadi pemenang dan Ronaldo yang menempati posisi kedua. Sebuah kebanggaan bagi penyerang Paris Saint-Germain dapat disandingkan kembali dengan dua pesepak bola terbaik dunia.

"Selamat kepada Cristiano. Ia layak mendapatkannya dan memiliki pembuktian untuk meraih gelar tersebut," ujar Neymar seperti dikutip dari Soccerway.

"Dia telah menorehkan sejarah dan perlu dihormati. Bersama Messi keduanya adalah figur sepak bola dunia," lanjut Neymar.

"Saya sangat senang bisa berada di tempat yang sejajar dengan mereka, bertarung untuk meraih trofi," pungkas pemain 25 tahun.[rza]

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Neymar Bangga Sejajar dengan Ronaldo dan Messi : http://ini.la/2413260

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Neymar Bangga Sejajar dengan Ronaldo dan Messi"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.