INILAHCOM, Turin - Giorgio Chiellini merasakan perubahan drastis yang dialami pemain bertahan di masa kini. Tetapi bek Juventus kuang menyukai perubahan-perubahan tersebut.
Secara tradisional pemain bertahan merupakan benteng setiap tim untuk mencegah tim lawan mencetak gol. Peran mereka biasanya terbatas di sektor bertahan saja.
Namun dengan perubahan dan inovasi taktik seiring dengan berjalannya waktu, peran pemain bertahan semakin beragam. Bek-bek yang dulu hanya perlu menguasai teknik merebut bola kini dituntut untuk bisa mengolah bola seperti pemain yang menyerang.
Hal tersebut tidak disukai oleh Chiellini. Menurutnya bek-bek masa kini melupakan cara bertahan yang baik demi bisa menguasai kemampuan mengolah bola.
"Saya percaya taktik yang dikembangkan Pep Guardiola telah merubah sepak bola di dunia, termasuk Italia. Bagaimana cara tim bertahan juga ikut terpengaruh," ujar Chiellini, dikutip dari Football Italia.
"Ada perbedaan signifikan antara bek dulu dengan sekarang. Saat ini mereka bisa mengumpan, membawa bola dan kemampuan lainnya," imbuh Chiellini.
"Tetapi akibatnya mereka sekarang lupa bagaimana cara menjaga lawan dengan baik," tandasnya.
Baca Kelanjutan Chiellini Keluhkan Bek-bek Masa Kini : http://ini.la/2425552Bagikan Berita Ini
0 Response to "Chiellini Keluhkan Bek-bek Masa Kini"
Posting Komentar