INILAHCOM, Jerusalem - Spanyol meraih kemenangan tipis 1-0 atas Israel di laga pamungkas Kualifikasi Piala Dunia 2018, Selasa (10/10/2017) dini hari WIB di Teddy Stadium. Gol tunggal Spanyol dicetak Asier Illaramendi.
Spanyol baru bisa memberikan ancaman di menit ke-32. Tendangan jarak jauh yang dilepaskan Ramos mengarah ke pojok gawang. Tapi, kiper Israel, Harush, bisa menepis bola dengan gemilang.
Israel menebar ancaman di menit ke-41. Tapi, tendangan melengkung yang dilepaskan Natcho masih belum menemui sasaran.
Peluang emas didapat Spanyol di menit ke-43. Pedro tinggal berhadapan dengan kiper, tapi pemain Chelsea itu gagal menaklukkan Harush karena bola sepakannya bisa dihentikan dengan kaki. Skor 0-0 bertahan hingga jeda.
Menit ke-65, Spanyol berusaha mencetak gol dari luar kotak penalti. Tendangan dilepaskan Asensio, tapi bola masih melambung di atas mistar.
Spanyol akhirnya bisa mencetak gol di menit ke-76. Diawali sepak pojok, bola liar diteruskan tendangan setengah voli yang dilepaskan Illaramendi dan menghujam gawang Israel.
Israel coba membalas. Tapi upaya mereka tak membuahkan hasil. Skor 1-0 bertahan hingga pertandingan usai.
Kemenagan ini tak mengubah posisi Spanyol di puncak klasemen Grup G dengan 28 poin, sementara Israel di posisi empat dengan 12 poin.
Susunan pemain
Spanyol: Reina; Azpilicueta, Nacho, Ramos, Monreal; Illarramendi, Busquets; Asensio, Viera, Pedro (Callejon 75'); Aduriz (Isco 66').
Israel: Harush; Keltjens, Tibi, Ben Haim I, Davidzada; Natcho, Cohen, Kabha (Bitton 67'); Atar (Benayoun 75'), Hemed, Melikson.
Baca Kelanjutan Spanyol Taklukkan Israel 1-0 : http://ini.la/2409946Bagikan Berita Ini
0 Response to "Spanyol Taklukkan Israel 1-0"
Posting Komentar